Neli Wardani

Guru BK di SMA N 2 Bukittinggi...

Selengkapnya
Navigasi Web
Ingin Kenal Lebih Dekat dengan Bu Nurul Ludfia Rochmah (Day 49)

Ingin Kenal Lebih Dekat dengan Bu Nurul Ludfia Rochmah (Day 49)

Oleh : Neli Wardani

Saya merasa sangat terkesan dengan salah seorang gurusianer ini, namanya adalah Nurul Ludfia Rochmah.  Pertamakali saya membaca tulisannya adalah di blog Gurusiana pada tanggal 01 April 2020. Judul tulisan beliau waktu itu adalah “Hasil Program SKSS (1) Beranda Bu Deshamita dan Bu Cicilia Sumarti”

Membaca tulisan beliau tersebut, terasa sekali bahwa beliau adalah orang yang memiliki pengetahuan kebahasaan yang tinggi. Bahasanya ringan, sederhana, tidak berbelit-belit dan mudah dimengerti. Meskipun isi tulisannya pada dasarnya adalah kritikan terhadap tulisan penulis, saya yakin tidak akan menyakiti si penulisnya, malahan mungkin akan senang sekali dengan kritikan dan saran dari beliau. Hal itu karena bu Nurul menyampaikannya dengan bahsa yang ramah dan sopan.

Saya tidak kenal dengan Bu Nurul, karena beliau memang tidak menjelaskan di profilnya. Beliau hanya menulis di profilnya bahwa dia adalah seorang guru di MAN 1 Banyuwangi. Tidak ada penjelasan tentang basic ilmu beliau.

Berdasarkan kompetensi beliau dibidang bahasa dari analisanya terhadap tulisan orang lain, saya yakini bahwa Bu Nurul ini adalah orang yang kompeten dibidang bahasa, semisal memiliki latar belakang pendidikan yang berbau Bahasa Indonesia.

Hal yang beliau sorot dalam tulisan itu mungkin adalah hal sederhana, tapi ternyata sangat penting. Beberapa hal yang beliau sorot adalah tentang struktur sebuah kalimat, yang terdiri dari subjek dan prediket, penggunaan kata “dalam” yang bisa membuat jajaran kata bisa kehilangan subjek dan prediket.  Hal lainnya yang beliau ulas adalah penggunaan tanda titik dan koma, penggunaan kata “dan” pada awal kalimat serta  beberapa kesalahan dalam menuliskan kata yang sering kita lakukan. Setelah mengkritisi beberapa bagian dari tulisan tersebut, Bu Nurul juga menambahkan kalimat perbaikannya, sehingga kita menjadi faham penggunaan bahasa Indonesia yang tepat. Walhasil memang terasa lebih sempurna ketika tulisan tersebut sudah beliau perbaiki.

Saya benar-benar terpesona dengan hasil telaah beliau. Tulisan beliau membuat ilmu tentang bahasa indonesia yang sudah lama ditinggalkan ini menjadi hangat kembali. Pengetahuan saya juga bertambah, tentang bagaimana mengawali kalimat supaya menjadi lebih sempurna. Sayapun tak lupa meninggalkan kesan luar biasa saya secara tertulis di kolom komentar tulisan belia. Berharap Bu Nurul membacanya. Saya juga mengundang beliau untuk bertandang kerumah (baca : akun blog) saya. Tak tanggung-tanggung, saya juga meminta beliau memberikan kritikan dan saran terhadap tulisan saya pada kolom komentar tulisan saya.

Gayungpun bersambut.  Bu Nurul kemudian memposting tulisannya tentang hasil bertamu kerumah saya yang berjudul “SKSS (2) Dear, Bu Neli Wardani” pada tanggal 03 April 2020.  Bu Nurul menelaah tulisan saya yang berjudul “Untuk pertamakalinya dalam sejarah manusia, Bersatu Kita Mati, Bercerai Kita Selamat” Saya merasa senang sekali, karena beliau berkenan memenuhi undangan saya, dan meninggalkan oleh-oleh untuk saya. Elaah terhadap tulisan saya.

Oleh-oleh yang beliau tinggalkan tersebut berupa hal remeh, sehingga kadang luput dari perhatian. Begitu yang beliau sampaikan di awal pembahasan tulisan saya. Yang beliau bahas terkait tulisan saya itu adalah tentang penggunaan kata “di” sebagai imbuhan dan “di” sebagai kata depan. Penggunaan “di” sebagai imbuhan penulisannya digabung, sedangkan “di” sebagai kata depan penulisannya dipisah. Kesalahan saya lainnya adalah pada penulisan kata berbahasa asing seperti facebook yang harusnya dibuat italic atau dicetak miring.

Seperti biasa, setelah menelaah tulisan penulisnya, Bu Nurul juga tak lupa melampirkan kalimat baru yang sudah diperbaiki, sehingga saya mendapat pembelajaran berharga yang sangat bermanfaat dalam aktivitas menulis selanjutnya.

Semenjak itu, saya selalu mengikuti tulisan-tulisan beliau, dengan maksud makin menambah khasanah keilmuan tentang ilmu kebahasaan dan tulis menulis. Tentunya apa yang beliau muat dalam tulisannya juga akan menambah pengetahuan saya.

Menyadari bahwa saya adalah pemula dalam menulis, yang tentunya harus banyak belajar dan berlatih, timbul keinginan untuk kenal, dekat dan bersahabat dengan orang hebat seperti beliau. Sayapun berusaha menghunting beliau di media sosial, seperti facebook. Tapi saya tidak menemukannya. Sayapun sering meninggalkan pesan di kolom komentar tulisan Bu Nurul, agar berkenan memberikan nomor whatshapnya. Harapan saya adalah agar saya bisa lebih intens berdiskusi dengan beliau seputar tulis menulis ini. Mungkin bu Nurul belum membaca pesan saya pada kolom komentar tulisannya, sehingga sampai hari ini harapan saya agar dapat berdiskusi langsung dengan beliau belum terwujud. Semoga suatu saat nanti Allah mengizinkan menyambung silaturrahim.

#salamliterasi

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

mantab buk anel menuju reporter jurnalis...oke...sip bana

09 May
Balas

Makasih pak salim

11 May

waaaawww mantap bu anel.. Masukan yang membangun

09 May
Balas

Saling kunjung Saling Sanjung. Luar biasa bu

09 May

Iya bument. Makasih.

09 May

Jadi penasaran sm buk nurul

09 May
Balas

Silahkan dihunting diblog gurusiana ini bu Likna

09 May

Wah..inilah ciri-ciri penulis yg akan berhasil ya uni. Krn, selalu ingin memperbaiki tulisan dengan menerima segala kritikan. Banyak lo yg gak seneng di kritik uni. Sukses ya un!!!

09 May
Balas

Yah..belajar terus bu, terutama dari kesalahan

09 May

Semoga tulisan buk anel dibaca oleh buk Nurul.....

09 May
Balas

Sudah pernah sekali bu eka....makanya tambah kagum sama beliau

09 May

Senang sekali bila ada yang memberi masukan untuk tulisan kita. Supaya lebih baik . Salam....

09 May
Balas

Iya bu..senang sekali...biar kita bisa belajar terus...

09 May



search

New Post