Titik Suharyati, S.Pd.

Guru ASN SMA Negeri 13 Surabaya...

Selengkapnya
Navigasi Web
Serunya Berparade  Fashion  Baju Adat  di  Panggung Diesnatalis Unesa ke -58 Tahun
Dok. Pribadi

Serunya Berparade Fashion Baju Adat di Panggung Diesnatalis Unesa ke -58 Tahun

Oleh : Titik Suharyati

Tagur 186

*

Hari ini 15 Agustus 2022, Unesa menggelar acara puncak diesnatalis ke -58 bersamaan dengan rapat terbuka senat 2022. Acara dimulai pukul 07.30 dan berakhir pada pukul 12.00.

Berbagai acara digelar pada hari ini. Mulai dari Opening MC, berbagai sambutan, lanjut laporan kinerja rektor di tahun 2022, penandatanganan nota kesepakatan MOU dengan berbagai pihak yang menjalin kerjasama baik pemerintahan maupun swasta. Pemberian penghargaan kepada berbagai pimpinan daerah kabupaten yang telah berhasil memajukan di bidang pendidikan.

Panggung puncak diesnatalis ini di hadiri oleh berbagai tamu undangan . Ada dari kementerian Pemuda dan OR, Gubernur, DPR, para Bupati di Jawa Timur, dll.

Dari berbagai acara yang di gelar, yang ditunggu-tunggu para hadirin adalah berlangsungnya acara fashion show parade baju adat oleh unsur pimpinan mulai dari Rektor, Warek 1,2,3,dan 4. Unsur pimpinan di tiap- tiap fakultas, termasuk Vokasi, Pascasarjana, LP3 , dan Kabiro, serta senat.

Sungguh tontonan yang luar biasa, menyaksikan bagaimana Bapak dan Ibu Rektor berlenggak lenggok di atas catwalk memperagakan busana adat Irian yang dipakai. Yang selanjutnya diikuti para warek dan unsur pimpinan di tiap-tiap fakultas secara berpasangan .

Sungguh suguhan yang luar biasa kagum, lucu, seru dan menghibur. Dengan style yang kocak mereka berusaha menghilangkan rasa canggungnya di atas panggung . Ada yang joget, ada yang berpura-,pura jatuh, ada yang dengan timnya selfi di panggung, dan sayangnya ada yang bener - bener jatuh. Alhamdulillah tidak ada yang cidera.

Meskipun tidak pernah jalan di atas catwalk, penulis yang merupakan bagian dari Vokasi , alhamdulillah dapat melaksanakan tugas memperagakan baju adat NTT dengan manis dan ceria bersama tim Vokasi.

Setelah peragaan baju adat, acara hiburan paduan suara dan tari persembahan dari mahasiswa menambah meriah dan megahnya panggung diesnatalis 58 tahun ini.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh dekan FISH. Unesa Satu Langkah di Depan adalah motto yang menjadi semangat Unesa untuk selalu maju. Sukses selalu Unesa. Untuk mengetahui bagaimana serunya peragaan parade baju adat bisa disaksikan di link YouTube di bawah ini.

https://youtu.be/8H54QsUwWmM

*

Malamku Bapil, 15082022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wow..ini yang spektakuler, bagaimana bisa acara dengan pakaian adat ini sesuatu banget dan pantas diapresiasi wawasan kebangsaannya. Salut bu

16 Aug
Balas

Nggih Pak, makasih atas hadir n apresiasi ya, sukses sll tuk bapak Eko yg hebat

16 Aug

Spektakuler...

16 Aug
Balas

Maksih bunda cantik nan hebat..ats suportnya

16 Aug

Alhamdulillah tayang dg lancar

15 Aug
Balas

Mantap Bunda. Sukses selalu sahabat Mari SKSS

16 Aug
Balas

Makasih pujangga ats hadir n suportnya

16 Aug



search

New Post