Admini

Admini ,lahir di Kabupaten 50 Kota .Provinsi Sumatera Barat.Diangkat sebagai guru di SMAN I Aikmel.Kab.Lombok Timur tahun 1993, tahun 2001 pindah tugas atas per...

Selengkapnya
Navigasi Web

Walikelas Menyapa Melalui Zoom Menulis hari ke 7

Sangat sulit untuk bertemu dengan siswa  binaan dimasa Pandemi Covid-19.Sebagai wali kelas penulis selalu menghubungi mereka satu persatu melalui telepon untuk saling mendoakan,dan memberi motifasi kepada mereka.Untuk mereka yang rajin mengikuti PJJ online saling telpon dan memberikan informasi melalui Wathshap sudah biasa dilakukan.Tetapi untuk mereka yang lalai dalam PJJ dan lalai dalam membuat tugas-tugas belajar,menerima telpon guru atau wali kelas sangat tidak nyaman.Karenanya,sebagai wali kelas merasa sedih jika ketika  menelpon mereka ,lalu mereka mengabaikan saja .    Untuk mengatasi hal tersebut penulis coba berkomunikasi dengan mereka deng menggunakan Zoom metting.Penulis beri nama kegiatan ini dengan Wali kelas menyapa melalui Zoom meeting.

Tujuannya agar siswa bisa menerima lansung informasi secara bertatap muka walaupun jarak jauh.Kegiatan  dimulai jam 2 waktu Indonesia Barat.Mereka yang bergabung menyambut dengan ceriah dan mengucapkan salam “assalamualaikum buk” Satu persatu mereka sampaikan.Penulis membalas salam mereka,dengan ucapan waalaikum salam ,selamat bergabung dengan kegiatan kita hari ini ananda.Sembari menunggu siswa yang belum bergabung penulis menyapa mereka dengan menyebut nama mereka .Jam 2 lebih 15 menit penulis memberikan informasi terkait kehadiran anggota kelas didalam PJJ online pasca pemberian rapor UTS.Sesuai dengan laporan guru Mata pelajaran setiap hari maka rata-rata kehadiran siswa dalam PJJ hanya 50 %.Untuk itu penulis sampaikan agar mulai besok,siswa yang biasanya tidak hadir,agar bergerak maju untuk bisa hadir pada PJJ setiap matapelajaran. Siswa yang jarang hadir agar meningkatkan kehadirannya.dan dimohon para siswa yang hadir agar berbagi informasi dengan temannya yang tidak hadir.

Selanjutnya penulis sampaikan tentang Strategi pembelajaran dimasa pandemi Covid -19 ini.   Sesuai arahan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia bahwa belajar  tidak hanya mendengarkan penjelasan guru,tetapi hasilnya membentuk  karakter peserta didik yang berani,mandiri,cerdik dalambergaul,beradap,sopan dan berkompetensi. Terkait dengan itu penulis perkenalkan cara belajar yang dikenal dengan life long learning.Yaitu cara belajar seseorang memecahkan sendiri masalah belajar dirinya  agar bisa belajar.C aranya siswa harus mengenal hal apa yang membuat kegiatan belajarnya selama ini belum memberikan hasil yang memuaskan,kemudian memastikan cara baru untuk bisa digunakan untuk belajar mandiri.Disamping itu juga penulis perkenalkan cara belajar “Activ Riccall” yaitu cara belajar aktif mengulang-ulang.Caranya adalah :

1)ulangpelajaran yang dipelajari sesuai waktu yang kita inginkan

2)Rical kembali sekurangnya sekali sehari

3)Rical 3 kali sehari

4)selalu ajukan pertanyaan untuk informasi yang didapat

5)Ajari orang lain tentang pengetahuan yang kita dapat.

Semoga para siswa yang ikut bergabung dapat merubah cara belajarnya kearah yang lebih baik.

                                                                                   

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wah, keren juga idenya buk. Sukses slalu n salam literasi.

11 Nov
Balas

terimakasih bu Nur,salam literasi kembali

11 Nov

keren bu......salam kenal,salam literasi

10 Nov
Balas

Salam kenal juga bu Sri..terimakasih sudah membaca ,salam literasi

11 Nov



search

New Post