Muhsin Sakhi

Ahmad Muhsin, pria kelahiran Boyolali, 5 April 1988 adalah lulusan FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta jurusan Bahasa Inggris. Lulus kuliah, mengabdikan dir...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mendesign kelas inspiratif

Mendesign kelas inspiratif

Ruangan itu terlihat begitu sederhana dan nyaman. Buku-buku tertata rapi diatas loker. Disampingnya ada sebuah almari tempat menyimpan perabot kelas serta beberapa tempelan gambar media pembelajaran dan kotak berisi mainan anak-anak. Selebihnya kosong. Tidak ada tempelan kata-kata bijak, tidak ada karya-karya anak yang dipajang. Semua tertata dengan begitu sederhana dan rapi.

Ruangan itu adalah kelas saya sama bunda Iffah. Kelas yang baru kami tempati sekitar 3 tahun terakhir. Kelas yang terletak di pojok, dekat dengan gerbang masuk, dimana anak-anak begitu nyaman dan bersemangat untuk mengenal lebih jauh tentang ilmu pengetahuan.

Kelas I Abu Bakar, kelas yang kemudian akan kami sulap menjadi kelas yang lebih hidup, dimana setiap sudutnya berbicara. Setiap sisinya mengajarkan ilmu pengetahuan. Kelas yang akhirnya membuat anak-anak menjadi lebih bersemangat untuk belajar. Bukan melulu menghadap papan tulis. Setiap sudutnya menjadi taman bermain sekaligus belajar yang menyenangkan dan nyaman buat anak-anak kami.

Hari itu sekitar awal bulan agustus tahun 2015. Berbicara agustus, tentu pikiran kita langsung tertuju pada peringatan hari kemerdekaan RI yang ketika itu sudah berumur 70 tahun. Usia yang tentu tidak muda lagi untuk menggapai kesuksesan disegala bidang. Meskipun fakta berbicara sebaliknya.

Seluruh warga Indonesia dari sabang sampai merauke, tua, muda, kaya maupun miskin dari berbagai latar belakang suku budaya, dan agama, semua bersemangat menyemarakkan ulang tahun kemerdekaan dengan aneka kegiatan baik lomba, parade, teatrikal dan hal-hal menarik lainnya, termasuk sekolah kami yang menyelenggarakan berbagai macam perlombaan salah satunya adalah lomba menghias kelas. Lomba ini diperuntukkan untuk seluruh kelas dari kelas 1-6 dimana tema yang diusung adalah tentang semarak hari kemerdekaan Indonesia yang ke 70.

Satu minggu waktu yang disediakan untuk para guru dan siswa bersama-sama menghias kelas mereka. Semangat dan antusias mereka begitu terlihat. Berbagai media pembelajaran dibuat, karya-karya anak di pajang di dinding kelas, balon warna warni, bendera merah putih berjajar rapi di langit-langit kelas. Dalam sekejap, setiap kelas berubah menjadi lebih meriah, dengan ornamen-ornamen yang dipasangkan.

Kami menghias kelas kami dengan bendera merah putih, karya-karya anak dan poster-poster berisi pesan-pesan moral bagi siswa. Setiap sudut kami design lebih variatif dan tertata. Reading corner, food and drink corner, creative corner, toys corner, puppet show corner, go green corner, dream corner dan tentu saja sudut kerja kami dengan meja guru. Kelas kami benar-benar berubah drastis. Tampak lebih hidup dengan penataan dan tempelen-tempelan di dinding kelas, anak-anak terlihat semakin nyaman dan betah bermain dan belajar di dalam kelas. Mereka pun mengisi setiap pojok-pojok ilmu pengetahuan tersebut dengan antusias. Membaca, bermain kartu, bermain boneka tangan, mengamati pojok go green dan melihat setiap cita-cita mereka yang terpajang di dream corner. Bonus dari itu semua, kelas kami pun terpilih menjadi kelas terbaik dan berhak mendapatkan thropy kejuaraan menghias kelas antar kelas.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sangat menginspirasi. Suasana ruangan yang nyaman membuat anak betah belajar didalamnya. Salam literasi dari Medan. Salam sehat dan sukses selalu. Barakallah....pak guru.

30 Jul
Balas

terima kasih bu Raihana atas kunjungan silaturahimnya. salam kenal dari Solo. saya penghuni baru di guru siana. mohon bimbingan dan motivasinya agar tetap semangat menulis

30 Jul

Mantaps pak, sejatinya lingkingan juga berpengaruh dlm pembelajaran

30 Jul
Balas

benar sekali bu. kesuksesan anak belajar di dalam kelas juga sangat dipengaruhi oleh kondisi kelasnya. jika kelasnya nyaman, insyaallah anak pun akan bersemangat untuk belajar di dalam kelas. terima kasih kunjungannya. salam kenal dari Solo

30 Jul
Balas

Aamiin. Terima kasih pak faruq. Saya belajar dari para senior dan teman teman dilingkungan kerja saya. Karena kreatifitas itu ternyata menular. Hehe..salam kenal saya Muhsin dari Solo

30 Jul
Balas

Super kreatif mwmbuat anak semangat belajarnya semakin meningkat

30 Jul
Balas



search

New Post