Alfian Tarmizi, S.Pd.I

"Ribuan kata bisa kamu ucapkan dalam sehari, tapi akan hilang begitu didengar, tapi ratusan kata yang kamu tulis akan abadi, dibaca semua orang, maka menulislah...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Tantangan hari ke-72. Keripik Sanjai Balado

Tantangan hari ke-72. Keripik Sanjai Balado

  #Tantangan hari ke-72. “Keripik Sanjai Balado”

Hari kedua makanan ringan hari ini masih bertema ubi kayu. Stok ubi di dapur masih banyak. Istreiku bilang dia mau bikin keripik sanjai balado khas buatan Bukittinggi. Dia dapat resep dari kakak iparnya yang berasal dari Kurai Bukittinggi. Aku bertugas mengupas kulit ubi dan memotongnya tipis-tipis. Isteriku membuka buku resep masakan yang selama ini disimpannya di lemari. Dulu dia menerima pesanan kue kotak untuk keperluan berbagai acara di kota maupun kapubaten. Sekarang karena sudah bekerja, terpaksa kegiatan itu dihentikan sejenak.

Pertama, ubi dipotong tipis lalu direndam dengan air hangat yang sudah dicampuri sedikit garam dan kapur sirih. Garam berfungsi untuk menambah gurihnya rasa keripik. Fungsi kapur sirih untuk menambah rasa kriuk kripik ketika digigit. Setelah direndam selama 15 menit lalu tiriskan. Panaskan minyak dalam wajan. Setelah panas, masukkan potongan ubi sekedarnya. Jangan terlalu banyak agar masak kripik jadi garing dan kriuk. Setelah bagian tepi kripik agak kecoklatan, matikan api dan tiriskan kripik dengan saringan.

Kedua, siapkan cabe giling, kunyit giling dan gula. Panaskan minyak secukupnya. Untuk ukuran kripik satu kilo, cabe gilingnya 6 sendok makan dan kunyit satu sendok teh serta gula 6 sendok makan. Goreng cabe dan kunyit jadi satu lalu masukkan gula. Aduk sampai membentuk karamel. Matikan api dan masukkan kripik, aduk hingga merata. Setelah dingin kripik bisa masuk toples, palstik atau tupper ware. Kripik ini biasa dijual satu kilonya Rp. 50.000 dan ukuran seperempat kg di ecer Rp. 15.000. Selamat mencoba.

Padang Pariaman, 07-04-2020

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post