Alphian Sahruddin

Guru SD Negeri Kompleks IKIP I Makassar, Homoris dan Suka Traveling...

Selengkapnya
Navigasi Web

Tsabita ku

Bergerilya

Menyusuri setiap sudut

Menerobos semak

Tak kau hiraukan

Kakimu yang tak beralas

Terus berulang

Bahkan saat dicegahpun

Hanya sekilas berhenti

Akhirnya kembali

Dan kembali mengulangi

Tingkah lugumu

Membuatku terdiam

Melongo keheranan

Saat bermain dengan dedaunan

Kau nampak serius

Tertawa sendiri

Akhirnya berbaring pipi

Mengelus debunya

Entah apa dibenakmu

Seperti tak ada beban

Semua terjadi

Sangat leluasa

Bahkan tanpa ada kendala

Setiap tingkahmu

Sungguh penuh makna

Setiap gerakku

Sungguh menenangkanku

Tubuh imut

Tapi menyimpan sejuta talenta

Terlihat lemah

Tapi memiliki kekuatan maksimal

Tak usah ditanya

Seberapa Ayu dirinya

Dia bahkan sungguh Anggun

Sungguh feminim

Tapi jangan ditanya

Seberapa tangguh dirinya

Dia sungguh lincah

Juga sungguh pantang

Untuk menyerah

Dia gadis kecilku

Si Mungil yang ayu

Si Ayu yang tangguh

Tsabitaku

132

#MarikiMenulis

#SatuHariSatuTulisan

#TantanganMenulisSetahun

#TulisanHariKe_235

BukitAsmara, 23082020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post