Anna Sulisetiawati

Bismillah ... Atas nama Tuhan yang Maha Pemurah Terima kasih atas ilmu yang tercurah Semoga melalui media ini ilmu makin terasah...

Selengkapnya
Navigasi Web
GURU AKSARA BERMAKNA

GURU AKSARA BERMAKNA

H13

A, B, C ... sampai Z. Begitu aksara pertama yang dikenalkan guru di awal sekolah. Berbagai cara dilakukan guru agar anak mampu memahami aksara dengan baik. Aksara yang menjadi jendela pembuka untuk mengenal semesta. Aksara sebagai kunci dari segala laku di kemudian hari yang akan mewarnai kehidupan selanjutnya.

Aksara harus penuh makna. Sebab itu, karakter baik patut dijadikan sebagai habituasi anak, meski bukan berarti isi semesta tentang baik-baik saja. Lelap dalam kenyamanan semesta akan melenakan sikap gagap tanggap pada keadaan. Anak mudah rapuh dan patah saat berada di semesta luas dengan segala laku yang tidak selalu baik.

Sesuai dengan kemampuan berpikir abstrak pada anak di usia dini dan dasar, karakter baik perlu ditumbuhkembangkan agar menjadi kebiasaan. Seiring berkembangnya kemampuan berpikir anak, selayaknya mulai dikenalkan dan diberi berbagai pilihan sikap saat menghadapi laku semesta yang jauh dari sempurna.

Adalah pilihan bagi guru untuk memberi yang terbaik bagi anak mulai dari aksara pertama yang dikenalkannya. Sejatinya, bukan hanya aksara yang dibutuhkan oleh anak, namun bagaimana aksara itu menjadi bermakna pada kehidupan anak di masa yang akan datang. Membentuk anak dengan karakter tangguh menghadapi aral melintang dan tanggap dengan kondisi sekitar.

Selamat hari aksara. Semoga senantiasa bahagia.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post