Anna Sulisetiawati

Bismillah ... Atas nama Tuhan yang Maha Pemurah Terima kasih atas ilmu yang tercurah Semoga melalui media ini ilmu makin terasah...

Selengkapnya
Navigasi Web
(TIDAK) SEDANG BAIK-BAIK SAJA

(TIDAK) SEDANG BAIK-BAIK SAJA

H15

Begini salah, begitu salah. Tidak ada yang bernilai benar. Selain yang Mahabenar. Benar itu. Bagaimana tidak, dimasa pandemi covid masih merajalela, yang entah kapan dirinya kembali pulang ke negaranya, semua menjadi rumit. Dibuat rumit sebenarnya, karena sesuatu yang bisa disikapi dengan sederhana dan positif, yang terjadi justru kebalikannya. Memandang sesuatu seolah buruk, salah, dan negatif.

Adalah seseorang yang merasa dirinya paling benar, semua harus menyesuaikan dengan pendapatnya yang dianggap paling tepat. Seakan menjadi pembenar atas semua ucapan dan tindakan yang dilakukannya. Mudah baperan (bawa perasaan) dan menyalahkan keadaan atas segala hal yang tidak sesuai dengan harapannya.

Narasi di atas sebagai analog dari seseorang yang tidak sedang baik-baik saja. Keadaan tersebut tentu beralasan. Bisa saja terjadi karena satu dan banyak hal yang terjadi di lingkungannya yang membuat kekecewaan. Kecewa karena kenyataan jauh dari harapan. Sejatinya harapan ataupun doa-doa yang dilangitkan bisa menjadi kenyataan dengan lima kiat berikut.

Menyimak tausiah dari ulama besar Indonesia, AA Gym dalam sebuah postingannya memberi kiat khusus bagi siapapun yang berharap doa-doanya segera dijawab oleh yang Mahapengabul doa.

Pertama, niat yang tulus. Perbaiki niat kita bila ingin doa-doa segera dijawab.

Kedua, ibadah yang bagus. Perbanyak ibadah dengan yang wajib disempurnakan dengan yang sunnah.

Ketiga, hidup yang lurus. Perindah tujuan hidup di dunia dan akhirat kelak.

Keempat, ikhtiar serius. Optimalkan ikhtiar agar pintu langit segera terbuka.

Kelima, tobat terus-menerus. Jangan pernah berhenti dan lelah bertobat walau diri merasa berdosa setiap saat. Malulah berputus asa dari rahmat Tuhan yang tak pernah putus pada hambaNya yang memohon dengan tulus. Cobalah, semoga berakhir bahagia.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

terima kasih kakak ... sukses selalu

23 Sep
Balas

Keren tulisamnya bun, sukses selalu

23 Sep
Balas

Tulisan yang sangat menginspirasi .. semangat berkarya ya Bunda, Salam Literasi.

23 Sep
Balas

mantaps bund...salam.kenal dari inyonge wong ngapak..sdh saya follow

23 Sep
Balas



search

New Post