Arysepthanauly Pohan

PESERTA PELATIHAN SAGUSABU (SATU GURU SATU BUKU) DKI JAKARTA ANGKATAN VIII (2 - 3 NOVEMBER 2019)...

Selengkapnya
Navigasi Web
TANTANGAN 30 HARI MENULIS (HARI KE 7)
TANTANGAN 30 HARI MENULIS (HARI KE 7)

TANTANGAN 30 HARI MENULIS (HARI KE 7)

CEMILAN BAWANG GORENG SYIFALIA

Bawang goreng?? Siapapun pasti tau bagaimana rasa bawang goreng. Hampir semua masakan ada pelengkap berupa bawang goreng. Trus.. Apa istimewanya bawang goreng Syifalia ini?

Ketika awal saya di tawari teman, saya coba beli 1 toples. Ketika saya coba, ternyata rasanya beda dengan bawang goreng yang biasa saya beli di pasar. Kemudian teman menawari saya untuk menjual produknya. Saya coba lagi dengan pesan 30 toples dan saya tawarkan lewat wa grup. Wooww... saya kaget, karena 30 toples yang saya tawarkan langsung habis dipesan. Jadi ketika kiriman bawang goreng Syifalianya sampai dari Brebes, saya tinggal mengirim ke alamat - alamat pemesan.

Suami yang melihat adanya prospek yang bagus untuk produk bawang goreng Syifalia ini, kemudian berniat untuk menjual bawang goreng ini dengan serius. Kami kemudian ngobrol dengan teman saya ini, dan dia kemudian menawarkan kami (saya dan suami) untuk menjadi distributor tunggal di Jakarta. Maka kami sanggupi untuk menjadi distributornya. Sebagai langkah keseriusan kami untuk menjadi distributor, maka suami saya membuat FB dan IG khusus untuk bawang goreng Syifalia. Di Facebook dan Istagram diberi nama bawanggorengsyifalia. Di FB dan IG kami menyimpan foto - foto dan video tentang bawang goreng Syifalia sebagai testimoni produk sehingga konsumen atau reseller bisa menggunakan IG bawanggorengsyifalia sebagai patokan produk ini.

Perjalanan kami untuk menawarkan dan mengembangkan produk bawang goreng ini mengalami liku - liku dan cerita dari yang manis sampai yang pahit. Sekarang perputaran penjualan bawang goreng Syifalia ini makin berkembang. Semakin banyak orang yang berminat untuk menjadi reseller dari produk bawang goreng Syifalia ini. Dan omzet penjualan bawang goreng Syifalia ini per minggu sudah mencapai angka 200 sampai 300 toples.

Setahun sudah kami menekuni menjadi distributor Bawang Goreng Syifalia, alhamdulillah, sudah sampai di Mekkah, Afrika Selatan, Malaysia, Australia, Jerman, Inggris, Turki, Mexico, Taiwan. Kami sangat semangat dan positif sekali dengan prospek dari produk bawang goreng Syifalia ini. Apalagi sejak suami mengembangkannya dengan serius melalui PKT yang berada di Kecamatan Kramat Jati. Ketika bawang goreng Syifalia menjalani kurasi dari PKT Kecamatan Kramat Jati, alhamdulillah berhasil mendapatkan grade A. Ternyata PKT Kramat Jati menyeleksi lagi dari semua peserta kurasi tanpa sepengetahuan peserta, dan hasil seleksinya diumumkan kepada peserta. Alhamdulillah bawang goreng Syifalia kembali berhasil menjadi produk andalan dari PKT Kecamatan Kramat Jati sehingga sekarang produk bawang goreng Syifalia sudah masuk sebagai produk andalan pemprov DKI Jakarta. Semakin luaslah wilayah pemasaran produk bawang goreng Syifalia, karena konsumen bisa memesan langsung melalui e-Order-bppbj.jakarta.go.id.

Kenapa saya menulis Cemilan sebagai judul??? Karena memang banyak yang menjadikan bawang goreng Syifalia sebagai cemilan. Anda tidak percaya??? Silahkan mencobanya...

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post