Dra. Asmiati, M.Pd

Nama : Dra. Asmiati, M.Pd Pekerjaan : Guru MTs Negeri 1 Kota Surabaya Provinsi Jawa Timur Hobi : Membaca dan menulis Pendidikan : S1 Biologi IKIP Negeri Sura...

Selengkapnya
Navigasi Web
Berkunjung ke Sekolah Tetangga (Hari ke-46)

Berkunjung ke Sekolah Tetangga (Hari ke-46)

Siang tadi sekitar pukul 10.00 aku dan dua orang teman guru berkunjung ke SMPN 30 Surabaya. Maksud kedatangan kami adalah untuk konsultasi masalah adiwiyata. Tahun ini madrasah kami akan mengikuti sekolah adiwiyata mandiri tingkat kota dibawah binaan SMPN 30. Oleh sebab itu kami harus sering berkoordinasi dengan sekolah tersebut.

SMPN 30 adalah sekolah tetangga kami. Jaraknya cukup dekat mungkin hanya 300 m. Sekolah tersebut sudah menjadi sekolah adiwiyata tingkat provinsi. Meskipun dekat namun kami jarang sekali mengunjunginya. Terhitung hampir dua tahun kami tidak pernah saling kunjung. Adanya pandemi dan tidak diberlakukannya ujian nasional seolah memutus tali silaturahmi. Tetapi sejak minggu lalu. Komunikasi kami terjalin kembali. Dengan diajaknya madrasah kami ikut sekolah adiwiyata.

Banyak perkembangan yang terlihat di SMPN 30. Yang paling mencolok adalah kondisi lingkungannya. Dulu agak gersang dan kurang rapi. Tetapi sekarang tampak asri, hijau dan indah. Pepohonan dan tanaman bunga menghiasi sekitar gedung-gedung, seolah menyambut kedatangan para tamu. Poster dan slogan yang berisi ajakan melestarikan lingkungan hidup terpampang di sana-sini, menyapa hangat para pengunjung dan orang yang berjalan didepannya. Senang sekali melihatnya. Gerakan peduli dan berbudaya lingkungan benar-benar diimplementasikan. Timbul keinginan di hati ini untuk mengikuti jejak sekolah tersebut.

Di SMPN 30 kami ditemui oleh Bu Reni, Bu Tri, Bu Sulis, dan Pak Kadir yang merupakan tenaga ahli IT. Banyak yang kami bicarakan dalam kunjungan kali ini. Diantaranya sharing tentang dokumen portofolio dan bukti fisik yang harus disiapkan sebagai prasarat calon sekolah adiwiyata. Kami juga menanyakan tentang kiat-kiat mengikuti sekolah adiwiyata.

Para guru SMPN 30 dengan ramah melayani kami. Semua dokumen prasyarat sekolah adiwiyata ditunjukkan. Juga cara menyusunnya. Kami juga diberi kiat-kiat menyiapkan sekolah adiwiyata. Setelah dirasa cukup, kami undur diri.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post