AYUM HAYATI. S.Pd

Guru SMP Negeri 7 Banjar mengajar mata pelajaran IPA. moto hidup belajar tiada henti, berbagi dapat pahala...

Selengkapnya
Navigasi Web
KAMPOENG KB
Saung SAWALA KAMPOENG KB

KAMPOENG KB

Tiga tahun yang lalu saya pernah mengikuti kegiatan Kampung KB di Desaku. Awalnya saya tidak pernah tahu apa itu Kampung KB. Saya ikut serta karena dijebak olah Bapak Kepala Dusun yang waktu itu sedang beberes di Balai Dusun, kebetulan rumah saya berdampingan dengan balai dusun. Saya di daulat menjadi sekretaris Kampung KB, saya menolak jabatan itu karena saya tidak tahu persis kegiatan yang dilaksanakan oleh Kampung KB, yang saya tahu hanyak alat kontrasepsi saja. Dalam benak saya yang terbayang hanyah orang datang ke Kampung KB untuk kegiatan suntik KB, atau pemberian pelayanan ber-KB yang lain. Itulah bodohnya saya.

Setelah satu minggu saya baru tahu dari seorang TPD yang bernama Bu Dina Ratnasari dari Dinas KB yang bertugas Desaku bahwa Kampung KB itu melaksanakan kegiatan dengan acuan dari delapan fungsi keluarga. Waduh. Apa itu? Dengan telaten Bu Dina mengajari saya tentang hal tersebut di atas. Akhirnya saya tahu delapan fungsi keluarga tersebut : 1. Fungsi Keagamaan, 2. Fungsi Reproduksi, 3. Fungsi Pendidikan, 4. Fungsi Ekonomi, 5. Fungsi Perlindungan, 6. Fungsi Cinta Kasih, 7. Fungsi sosial Budaya, 8. Fungsi Lingkungan Hidup.

Fungsi Keagamaan

Agama hal terpenting dalam hidup memiliki peranan penting dalam mengorganisasikan diri/hati serta mengarahkan kehidupan sosial. Agama merupakan kontrol kehidupan baik individu maupun organisasi. Kampung KB salah satu organisasi yang mengorganisir kegiatan keagamaan baik di tingkat RT maupun Desa dengan peserta kegiatan mulai dari anak-anak, remaja, dewasa atau pun lansia. Kegiatan yang dilaksanakan berupa melaksanakan sholat berjamaah, kajian Al-Qur’an, ceramah keagamaan dan lain-lain.

Fungsi Reproduksi

Memotivasi PUS untuk ber-KB, membentuk, membina, mengembangkan Posyandu, pergerakan pelayanan kontrasespsi, pembentukan PIK-R dan PUP, Melaksanakan rujukan dan pengayoman medis, Pelayanan papsmear, pemeriksaan bumil dan immunisasi Posyandu.

Fungsi Pendidikan

Membentuk , membina dan mengembangkan KKB,BKR dan BKL,Pertemuan dan kegiatan KKB, BKR, dan BKL,Membentuk , mmbina dan mengembangkan PAUD.Penyuluhan dan sosialisasi kependudukan, KB dan pembangunan keluarga.Pengupayaan beasiswa.Penyelenggaraan paker A. Penyelenggaraan paket B. Penyelenggaraan paket C.

Fungsi Ekonomi

Membina, membimbing produk-produk unggulan. Membentuk, membina dan mengembangkan UPPKS, UP2K, KUBE. Koperasi simpan pinjam dan permodalan. Upaya pendistribusian hasil warga. Pelatihan keteramplan, kewirausahaan dan ketengakerjaan. Penyaluran tenaga kerja.

Fungsi Perlindungan

Penyuluhan anti KDRT. Ronda malam.Konsultasi hukum.Pemberian JKN PBI. Pelayanan pembuatan KTP, KK, Akte Kelahiran, Akte Kematian. Pembuatan sertifikat tanah.

Fungsi Cinta Kasih

Iuran sosial kemasyarakatan. Pemberian bantuan.Orang tua asuh.Pelaksanaan sunatan masal.Pelaksanaan nikah massal.

Fungsi sosial Budaya

Memelihara dan mengembangkan nilai dan norma kampung. Membentuk kelompok seni. Pelestarian bahasa dan tradisi kampung.

Fungsi Lingkungan

Kerjabakti memelihara lingkungan. Gerakan menanam pohon.Gerakan apotek hidup.Penyediaan tong sampah.Pembangunan kakus.Pembangunan rumah layak huni.

Setelah satu tahun saya ikut serta di Kampung KB, diikutertakan pelatihan selama tiga hari di Balai Diklat KB Kabupaten Garut. Bersama para kader dari seluruh Provinsi Jawa Barat saya ikut pelatihan dan berkesempatan berkunjung ke daerah Negla Cisayong Tasikmalaya.Ilmuku bertambah, sahabat pun bertambah. Alhasil ketika ada kegiatan lomba KBKES tingkat Provinsi meraih juara Pertama dan juara dua Tingkat Nasional. Alhamdulillah. Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya. Saya tahu sampai hari ini Kampung KB di Desaku tetap ada dan eksis, walau pun saya menundurkan diri jadi pengurus sehubungan dengan kesibukan saya di sekolah.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren, ulasannya informatif

12 Jan
Balas

Terima kasih ...salam literasi

13 Jan
Balas

Terima kasih ...salam literasi

13 Jan
Balas



search

New Post