Bambang Kriswahyudi

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Belajar Fisika dari Bidang Miring

Belajar Fisika dari Bidang Miring

Penelitian ini bertitik tolak dari hasil pengalaman menyelenggarakan proses belajar mengajar pada kelas X-3, ketika membahas Gerak Lurus Beraturan (GLB) ditemukan kendala pada siswa dalam membuat grafik dengan nilai tes uraian rata-rata 50,34 dan dinyatakan dalam angket 97 % belum pernah membuat grafik hubungan waktu dengan perpindahan, ini disebabkan diantaranya karena tidak mencobanya guru untuk mencari alternatif percobaan GLB selain itu tidak adanya alat laboratorium untuk mendukung topik tentang gerak di laboratorium IPA SMAN 1 Cibeber, menambah kendala dalam membuat grafik, Jika dibiarkan ini menyebabkan kesulitan siswa dalam membuat pola-pola keteraturan yang diharapkan ilmu fisika. Selain itu ditemukan pula adanya ketergantungan dalam menentukan kelompok, dan kurang aktifnya siswa dalam kelompok ketika mengerjakan tugas

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui percobaan memanfaatkan bidang miring dapat meningkatkan aktifitas dan prestasi belajar fisika siswa X-3 SMAN 1 Cibeber, dengan subyek penelitiannya adalah siswa kelas X-3 Tahun Pelajaran 2016-2017. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus (perlakuan). Siklus pertama siswa membentuk kelompok (tim) sesuai dengan keinginan siswa, melakukan percobaan GLBB dengan bidang miring, observasi, menyerahkan laporan, mengerjakan angket, test akhir dan evaluasi. Pada Siklus kedua Siswa membentuk kelompok (tim) ditentukan guru, pemberian motivasi, siswa melakukan percobaan GLBB dengan bidang miring, observasi, menyerahkan laporan, mengerjakan angket Test akhir. Dengan sumber data penelitian ini adalah siswa sendiri. Sedangkan jenis data yang didapatkan dalam penelitian adalah data kuantitatif berupa: hasil tes tertulis awal, tes tertulis setelah siklus 1, dan tes tertulis setelah siklus 2, dan data kualitatif berupa: hasil tanggapan siswa tahap 1, tahap 2, dan tahap 3 terhadap proses pembelajaran yang dilakukan melalui lembar kuesioner dan lembar observasi serta foto

Hasil Penelitian yang diperoleh adalah: percobaan memanfaatkan bidang miring dapat meningkatkan aktifitas dan prestasi belajar fisika siswa kelas X-3 SMAN 1 Cibeber dengan perolehan nilai perubahan persentase untuk perolehan rentang < 60 yaitu dari 27,02 % menjadi 13,51 %. Untuk perolehan rentang nilai 60 s.d 79 mengalami perubahan dari 72,97 % menjadi 37,84 %. Sedangkan persentase rentang nilai 80 s.d 100 juga mengalami perubahan dari 0 % menjadi 48,65 %. Ini menunjukan adanya perubahan nilai siswa setelah adanya perlakuan. Demikian pula keaktifan siswa dalam mengerjakan tugas-tugas dari 32,43 % menjadi 75,68 %

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post