Brian Prasetyawan

Guru SDN Sumur Batu 01 Jakarta. Menempuh pendidikan S1 PGSD di Unika Atma Jaya Jakarta. Baru menjadi guru sejak 2014. Ngeblog juga di www.praszetyawan.com...

Selengkapnya
Navigasi Web

Menulis Kapanpun, Ide Dari manapun

Tantangan Hari Ke-41

#TantanganGurusiana

Menulis bisa kapan saja sambil menunggu rapat, waktu istirahat sekolah, menunggu istri belanja di pasar pasar, menunggu jadwal pesawat.

Dengan menulis di blog, kita bisa mengungkapan hal-hal yang tidak bisa diungkapkan di lingkungan sekolah. Saya sering memiliki pemikiran terkait pembelajaran dan sekolah, tapi belum saya sampaikan kepada siapapun. Justru saya menuliskannya di blog gurusiana ini.

Kita juga bisa menuliskan kegiatan/aktivitas di sekolah.

Mencari ide bisa juga dengan membaca artikel orang lain. Kita bisa meniru tema tulisannya namun tentu menggunakan kalimat sendiri. Bukan copy paste.

Ide tulisan juga dapat berupa komentar atau pendapat kita tentang berita yang sedang hangat dipserbincangkan

Bahan tulisan juga bisa dari hasil jepretan foto yang kita miliki. Berawal dari foto, kita bisa menceritakan sesuatu terkait foto itu.

Ide sebenarnya bisa datang darimana saja, asalkan kita peka bahwa segala hal yang kita lakukan, bisa menjadi topik tulisan

Sesuatu yang dituliskan, pasti bernilai di masa depan.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap... Salam kenal, Pak Brian

05 Oct
Balas

Inspiratif , Pak

04 Mar
Balas



search

New Post