Heruwati Sulistyaningtyas

Perjalananku sebagai pelaku pendidikan dan pemateri, membuatku tergerak untuk menulis mushaf yang akan menjadi prasasti, saat nanti kalau sudah waktunya a...

Selengkapnya
Navigasi Web
Hari yang 'aneh'
Mendampingi siswa sampai bisa ber karakter dan ber spiritual

Hari yang 'aneh'

HARI YANG ANEH

AudzuBillāhi Mina AshShayţāni Ar-Rajīmi - Bismi Allāhi Ar-Raĥmāni Ar-Raĥīmi

Aku memohon perlindungan pada Allah dari bisikan,

godaan dan kedatangan iblis dari depan, kiri, kanan, belakang,

di dalam hati dan di dalam pikiranku.

Dengan nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang

Ada sekolah yang terkenal di kota besar memanggil salah satu gurunya.Si guru di tegur, karena si guru mengajari siswanya untuk menyisihkan sebagian kecil uang sakunya untuk bersedekah…..

“ibu jangan menarik uang tanpa ijin sekolah…..Apa benar uang itu untuk sedekah ? apa bukan untuk membiayai aktifitas keagamaan di luar sekolah ? saya takut karena sekarang banyak aliran sesat ….ujar si kepala sekolah…”

Padahal …uang itu dikumpulkan sendiri oleh siswanya….dikelola untuk dibelikan ‘nasi bungkus’ oleh siswa itu sendiri…dibagikan ke para fakir miskin di sekitar sekolah oleh siswa itu sendiri…tanpa sedebu pun campur tangan dari si guru, karena si guru hanya melaksanakan ayat ( QS. An Nisa’,4 :114) berbisik bisik tentang kebaikan, dan si guru sangat takut dengan ayat ( QS Al BAqarah,2:159 ), menyembunyikan ayat, maka akan dilaknat Gusti Allah dan dilaknat oleh orang orang yang bisa melaknat..

Dan si guru pun tersenyum manis, sambil berdoa di dalam hatinya …..Ya Allah ..Ya Rabb.inikah contoh manusia sombong dari ayatmu ( QS. An Nisa’, 4 :37 ), yaitu orang yang kikir, dan menyuruh orang lain berbuat kikir, dan menyembunyikan semua karunia-Mu….Hmmm…HARI YANG ANEH

Keesokan harinya pelajaran berlangsung kembali, kebetulan masuk materi Pelestarian Lingkungan si guru memberi tugas kepada siswa untuk membuat karya dari daur ulang sampah , hasil kreasi siswa sangat bagus,di benak guru spontan muncul..ini kalau di lelang dahsyat, hasilnya untuk membiayai siswa yang tidak mampu….

Lelang pun berlangsung ,hasilnya menakjubkan, kisaran jutaan rupiah….si guru menyuruh ketua klas ke bendahara spp untuk meminta daftar siswa yang tidak mampu membayar spp, sehingga pendistribusian nya tepat sasaran .

Kembali sekolah geger….uang hasil lelang dikantongi oleh si guru…para siswa diajari aliran sesat….guru bidang studi koq ngajari agama….si guru membedakan siswa antara yang muslim dan yang non muslim….harusnya siswa yang tidak mampu yang di dahulukan (padahal memang itu tujuan nya ) ada guru yang dengan tegas mengatakan itu aliran keras ,’ekstrim katanya ( dan sekarang si guru ini sedang terkulai lemas dengan penyakit livernya,Mudah mudahan Allah segera memberi kesembuhan dan pengampunan dosanya )….semua ketua kelas dipanggil, dimintai keterangan, humas pun mengumumkan dengan congkaknya melalui radio klas, tidak boleh ada tarikan diluar ketentuan sekolah….ruang guru bergejolak…dan si guru pun tersenyum kecut….ternyata berat berjihad dengan Al Qur’an, karena inilah jihad yang besar (QS. Al Furqan,25:52 )….

Dan, si guru pun kembali dipanggil…kali ini si guru sambil membawa Al Qur’an..si guru menyampaikan ayat ayat Al Qur’an yang menjadi dasar pola pemikiran nya….tapi si kepala sekolah yang sudah bertitel haji pun tidak mau melihat,mendengar apalagi memahami……( Oh my GOD….inikah orang yang berdosa besar, karena berpaling dari Al Qur’an , QS.TAHA ,20:100)…kembali beliau berkata, ini sekolah umum , bukan sekolah keagamaan…ibu jangan selalu membuat masalah, karena nanti saya yang akan terdampak dipanggil diknas dan bawasko, kalau saya di pecat bagaimana?.., dengan santun si guru berkata : ‘baik pak, saya memang salah,tapi saya tidak akan pernah berhenti dari berbisik bisik kearah kebaikan, bapak jangan takut..kalau ini jadi masalah, saya pasang badan buat bapak, biar saya saja yang dipecat….bla..bla..bla...si kepala sekolah ngomong panjang lebar,yang intinya tetap keberatan..Amboi…ternyata si kepala sekolah lebih takut dengan birokrasi manusia dari pada birokrasi Allah…Hmmm ….benar-benar….HARI YANG ANEH….

Esok harinya….saat masuk ke halaman sekolah, ruang guru geger dengan munculnya issue, bahwa si guru mengancam siswa dengan nilai agar tetap melakukan sedekah…..Rabb, permainan apa lagi ini dari ‘saudara tua kita'ini. Kembali si guru dipanggil ...Ternyata di ruang kepala sekolah, telah datang seorang aparat negara dengan dua melati di pundak nya didampingi dengan sang isteri yang dengan wajah marah , sorot mata, dan senyum sinisnya seolah ingin menerkam, sambil berkata bahwa anaknya tersiksa dan ketakutan karena diancam oleh si guru…si guru menawarkan opsi silahkan di check ke seluruh klas pak....monggo...di panggillah si ketua kelas dan wakil dari klas itu dipanggil,ditanya..di desak tentang kebenaran ancaman si guru…dan dengan polosnya semua siswa yang hadir mengatakan tidak pernah merasa ada ancaman , apalagi mendengar….

Horeeeee……si guru pun lega….bayangan bahwa dia segera terbebas dari permasalahan tampak jelas, tetapi ternyata ini baru permainan awal…Pasangan suami isteri itupun kembali meradang dengan ungkapan ungkapan, bahwa mereka kenal dekat dengan orang-orang bawasko dan anggota dewan dan tangan kanan dari sang pemimpin dan rangkaian kalimat yang memperlihatkan bahwa dia bukan orang sembarangan , orang penting,atau bahkan terpenting.….kembali si guru tertegun malu…kenapa mereka lebih bangga dekat dengan manusia, daripada dekat dengan ALLAH….dan akhirnya…. JUEDEEEEER.....DEEER….muncul rangkaian kata keluar dari sang isteri perwira….’kalau butuh bantuan bilang saja, pasti saya bantu.Nggak usah pakai cara yang macam macam seperti ini …guru aja koq macam-macam ….nanti masalah ini akan saya laporkan ke bawasko

Astaghfirullah al adzim….Ya Allah..Ya Rabb…..runtuh sudah air mata yang selama ini bisa bertahan di kelopak matanya…hati si guru benar benar hancur…betapa kerasnya pukulan itu…sampai si guru lunglai di sandaran kursi sambil merenung…

Ya Allah ..Ya Rabb…aku memang hanya seorang guru..tapi apakah hina seorang guru dimata mereka…Aku memang bukan guru yang kaya, tapi Insya Allah, juga bukan guru yang miskin…dan tidak pernah ada bayangan apalagi pemikiran untuk mencari uang dengan jalan seperti itu…..ditengah uraian si isteri, pelan si guru menilpon kakak sulungnya yang kebetulan membawa bintang di pundaknya ...jawaban dari pusat sana...wis ben dik, biarin aja dik, kita ikuti aja apa mau nya, nggak usah sedih...dia sedang merasa di puncak....sabar ya dik, aku tahu persis koq siapa kamu....plezzzzz,bagai salju turun di hati sang guru,dingiiin dan sejuk mendengarnya,...maturnuwun mas, maturnuwun sanget, aku bangga dengan kamu yang tidak pernah silau dengan apa yang kau sandang sekarang..

maturnuwun Gusti....dan akhiernya si guru pun diberi pilihan, agar tidak lagi mengajar di kelas tersebut, agar puteri sang perwira tidak lagi terganggu….

Sang guru pun keluar dari ruang itu,di hati sang guru ada kemenangan dan tekad , untuk selalu berada di zona itu, sebagai bentuk tanggung jawabnya atas perintah Allah dalam melestarikan ajaran Nya. ya Rabb..sesungguhnya hidupku,matiku dan ibadahku hanya untuk Allah, Tuhan Semesta Alam ( QS.Al An'aam,6 :162).

Terimakasih ya Rabb, untuk pelajaran yang dahsyat ini...

Sekian hari setelah peristiwa masuk,hp si guru berdering , kami dari bawasko, ada laporan tentang ibu....(whuich,ternyata ancaman nya nggak main main), tetapi setelah kami tidak lanjuti, ternyata tidak ada bukti dan saksi, sehingga kasus ditutup...Ibu,saya murid ibu tahun 93,sejak awal saya tidak percaya, karena saya tahu persis siapa ibu,,,,,,.Alhamdulillah wa syukurillah...

He..He..He…Hari ini bukan lagi HARI YANG ANEH, tapi HARI YANG SANGAT UANEH……UANEH PUOOL…

diposting oleh bunda heru @ Rabu, April 08, 2009

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

matursembahnuwun pak, ini pengalaman pribadi...

14 Nov
Balas

Ikut sedih jg...

14 Nov
Balas



search

New Post