Dede Awan Aprianto

Guru sekolah dasar negeri di Kabupaten Purworejo. Menyelesaikan pascasarjana di Univ.PGRI Yogyakarta....

Selengkapnya
Navigasi Web

Buku dan Dunia Anak (Memperingati Hari Buku Anak Sedunia)

2 April diperingati sebagai hari buku anak sedunia merujuk pada hari ulang tahun penulis buku anak terkenal, Hans Christian Andersen karena kontribusinya yang besar dalam perkembangan buku anak. Diantaranya buku The Little Memaid, The Snow Queen dan The Real Princess. Bahkan, film Frozen (2013) terinpirasi dari cerita The Snow Queen yang ditulis oleh H.C. Andersen.

Dunia anak-anak saat ini sepertinya sudah jauh dari buku. Selain karena rendahnya minat membaca buku bagi anak zaman sekarang, keberadaan gadget juga makin menjauhkan anak dari buku.

Meskipun sudah ada aplikasi membaca buku dari gadget, tapi jarang ditemui anak-anak usia sekolah yang sengaja membaca buku, baik dari buku elektronik maupun buku cetak. Biasanya hanya untuk tugas sekolah atau hanya karena tuntutan tugas yang mengharuskan mencari referensi dari buku saja baru kemudian anak membaca buku.

Padahal membaca buku bagi anak memiliki banyak manfaat. Diantaranya: 1. Menambah kosakata anak. 2. Melalui membaca, anak akan terbiasa mendengar berbagai kosakata baru. 3. Meningkatkan keterampilan komunikasi. 4. Mengenalkan konsep baru. 5. Melatih kemampuan berpikir logis. 6. Melatih konsentrasi. 7. Mengembangkan imajinasi dan kreativitas. 8. Membuka cakrawala. 9. Siap menghadapi kehidupan nyata.

Sudah tahu, kan, apa saja manfaat baca buku untuk anak. Kita bisa mengenalkan buku yang menarik dan interaktif, seperti lebih berwarna, lebih banyak ilustrasi daripada teks, dan tema yang disukai anak, misalnya binatang. Jika anak menunjukkan minat pada buku tertentu, biarkan dia membacanya berulang-ulang. Bisa juga mengajak anak pergi ke toko buku dan membiarkannya memilih buku bacaan yang disukai.

Memperingati hari buku anak sedunia, mari kita lebih mengakrabkan dunia anak dengan buku.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post