Dede Saroni, M.Pd.

Dede Saroni, M.Pd. Guru MTsN 1 Kota Tangerang Selatan. Motivasi: Tetap dan terus menulis. Tetap dan terus bersilaturahmi. Tetap semangat. Salam literasi!...

Selengkapnya
Navigasi Web
Ko, Mereka jadi Senewen!(tantangan hari ke-1365)
Facebook

Ko, Mereka jadi Senewen!(tantangan hari ke-1365)

Oleh:Dede Saroni

Akhir-akhir ini, prestasi Timnas Garuda kian moncer. Itu akibat hasil kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F. Di mana Timnas Garuda berhasil menjungkalkan The Golden Star Warriors 2 kali, di SUGBK, 1-0 dan di My Dinh, Hanoi, Vietnam, 3-0.

Makanya, harapan Timnas Garuda terbuka lebar tuk ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sepertinya, di Asteng hanya Timnas Garuda yang bakalan bisa melaju lebih jauh. Sementara, Thailand, Vietnam, dan Malaysia, akan tersisih. Nggak itu aja, ranking Timnas Garuda melonjak drastis dari 146, sekarang 133. Timnas Garuda pun menyalip sang rival, Harimau Malaya, yang sekarang ada di ranking 135.

Eh, Harimau Malaya nggak terima disalip sama Timnas Garuda. Mereka bilang kalau emang Timnas Garuda hebat ajak dulu laga persahabatan sama Korsel. Kalau bisa nahan seri kayak Harimau Malaya di Piala Asia 2023, baru Harimau Malaya acungin jempol. Tapi, kalau Timnas Garuda kalah, berarti ranking Timnas Garuda masih ada di bawah Harimau Malaya. Lah, bisa-bisanya Harimau Malaya nyuruh-nyuruh Timnas Garuda friendly macht sama Korsel. Kalau mau juga sama negara ente aja. Emang ente nggak tahu, Timnas Garuda mah udah ngerasain friendly macht sama negara-negara yang peringkatnya tinggi, termasuk sama peringkat 1 dunia, Argentina. Terus, ente kira-kira bisa nggak ngundang tuh Argentina buat friendly macht? Udah dah, nggak usah ngompor-ngomporin!

Cipayung, 01 April 2024

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Alhamdulillah. Terima kasih admin MGI yang sudah menyetujui pentigraf ini. Semoga sobat-sobat gurusianer hebat berkenan membacanya. Salam literasi!

01 Apr
Balas



search

New Post