ITIKURIH
ITIKURIH
Hidup ini singkat. Tiada yang kekal dan abadi selain Allah SWT. Karenanya kita selalu dituntut untuk selalu berserah diri dan menjauhi sikap tinggi hati atau sombong. Sebaliknya kita sebagai makhluk lemah, tiada alasan untuk selalu berserah diri dalam arti percaya atas segala kehendak-Nya. Hal ini tentu setelah kita berikhtiar dan berupaya semaksimal mungkin.
Dalam menjalankan kehidupan ini tentunya semua berawal dari ada menjadi tiada, dari kecil hingga besar, dari lahir hingga menjemput ajal. Semua memerlukan proses. Demikian pula dengan kehidupan sehari-hari.
Kisah sukses tidak muncul begitu saja. Seseorang dibilang sukses tentunya setelah melalui beberapa tangga ujian atau mungkin banyak tahapan yang musti dilalui. Dalam bahasa Sunda dikenal istilah "itikurih", yang berarti sebuah tindakan yang dilakukan secara bertahap, mulai dari hal-hal sepele, atau kecil dan sederhana. Hampir sama dengan peribahasa, berakit-rakit ke hulu, bersenang-senang kemudian.
Contoh yang paling sederhana kurang lebih seperti berikut ini. Jika kita menginginkan sesuatu, tetapi secara materi kita tidak cukup untuk membeli/memilikinya. Maka dilakukanlah proses untuk mewujudkan keinginan tersebut dengan melakukan cara sehat dan terhormat. Yaitu dengan melakukan hal-hal kecil dahulu. Sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit. Begitu kurang lebih, dan tidak lantas mencari jalan pintas.
Andai kata keinginan tersebut dapat terlaksana atau tercapai, jika dengan proses dan perjuangan yang bertahap serta cara yang sehat, tentu kita akan merasa jauh lebih berarti dibanding dengan melalui jalan pintas atau instan.
Jika sikap menghargai proses dan tahapan pencapaian bisa jadi akan terhindar dari perilaku boros dan tinggi hati. Secara tidak langsung dengan melakukan "itikurih" hidup kita akan lebih nyaman, tidak banyak tuntutan dan menghargai perjuangan. Bahkan yang lebih utama adalah akan selalu dekat dengan sikap bersyukur dan ingat kepada Tuhan Yang Maha Kaya.
====================
Cianjur, 19 Desember 2020
====================
#Hari Ke-340
#TantanganGurusiana365
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar