Deisy. A

Guru BK di SMPN 4 Manggar Belitung Timur ( Jadikan setiap kerjamu adalah ibadahmu)...

Selengkapnya
Navigasi Web
  Sahabat Pengingat Kebaikan.

Sahabat Pengingat Kebaikan.

Tantangan Hari ke 43

Tantangan Gurusiana

Sahabat Pengingat Kebaikan.

Alhamdulillah , hari ini adalah hari yang ke 43 saya menjadi bagian dari MGI . Ada rasa yang sangat berbeda ketika menjadi salah satu dari anggota wadah/ organisasi ini. Media Guru Indonesia (MGI). Saya seperti mendapatkan keluarga baru. Disini, saya bukan hanya sekedar menulis, mengirim tulisan dan mempublikasikannya di media sosial. Bukan hanya itu. Keramahan, kepedulian dan saling memberikan motivasi antara satu dengan lain selalu saya dapatkan. Motivasi yang selalu memberikan ruang gerak saya untuk lebih banyak belajar. Arahan yang selalu membuat saya semakin merasakan kekurangan diri akan ilmu. Semuanya melebur menjadi sebuah gerakan sinergis yang siap melecut menuju pada perbaikan diri. Saya banyak belajar dari sahabat di MGI. Semua memberikan inspirasi dengan potensi yang khas dan unik, membuat saya semakin tertegun akan keragaman bakat yang dimiliki. Secara pribadipun saya merasakan ada kedekatan hati dengan beberapa anggota MGI yang senantiasa hadir menyapa dan membersamai. Semuanya saya jadikan guru terbaik dalam menjalani aktivitas menulis di sini. Diantara banyak tulisan ada satu sahabat yang tulisannya selalu mengingatkan saya pada kebaikan, syarat dengan hikmah. Ditambah dengan pilihan kata yang menggugah, menampilkan keindahan bahasa yang sangat luar biasa. Setiap tulisannya selalu membawa aroma kesejukan dan kedamaian, sangat menyentuh perasaan yang terdalam sekalipun. Selalu ada pujian dan doa kebaikan disetiap tanggapan yang beliau berikan. Masya Allah, saya bersyukur bisa dipertemukan dengan beliau walaupun hanya didunia maya. Berharap suatu saat nanti bisa bertemu, bertatap wajah. Sungguh, MGI merupakan wadah yang menularkan virus-virus kebaikan. Wadah sebagai perekat silaturahim para guru yang beragam asalnya. Semoga kita semua selalu memberi manfaat di wadah ini.

Terima kasih Robb, Engkau takdirkan saya menjadi bagian keluarga ini.

Wallahu A’lam

Manggar, 27 Maret 2020.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga bisa ketemu dengan mereka di dunia nyata ye. Kelak klo ade jelajah literasi insyaAllah kite ikut yuk...klo ade waktu n rezeky tentunye aamiin

28 Mar
Balas

Aamiin...iye bu rika ye.Alhamdulillah di sinek dapat ketemu dan lebih dekat dengan bu rika, bu yuni dan kwn yg lain.Subhanallah...

28 Mar

Semoga nanti kita dipertemukan dalam kebaikan ya Bun..

27 Mar
Balas

Aamiin...Barokallahu bu sayang

28 Mar

Rindu, mau jumpa km

27 Mar
Balas

Iya bu say...Mdh2an Allah memberikan kesempatan untuk bersua kembali....

28 Mar
Balas



search

New Post