Dra. Wiwit Widyawati

Wiwit Widyawati lahir di Pekalongan tinggal di Tasikmalaya. Bergabung di sini karena ingin belajar menulis dan menambah wawasan...

Selengkapnya
Navigasi Web
KURSI RODA ITU BERPUTAR TAK KENDALI
id.pinterest.com

KURSI RODA ITU BERPUTAR TAK KENDALI

KURSI RODA ITU BERPUTAR TAK KENDALI

Oleh : Wiwit Widyawati

# tagur 238

Menurutku sikapnya tak wajar. Mengatur prosedur rumah sakit yang telah dijadwalkan membuat urung keberangkatan istrinya. Helaan napas sang istri terdengar olehku. Beberapa buah hatinya saling berpandangan sembari mengangkat pundaknya.

Lelaki penguasa itu tetap pada pendiriannya. Tak sedikitpun menerawang luka batin istrinya. Keinginan operasi lutut tertunda. Rasa optimis berjalan tanpa kursi roda yang bergelayut mesra pun sirna.

Malam berjalan berirama. Aku melihat Lelaki itu tak jua bisa pejamkan mata. Entah apa yang dipikirkannya. Kulihat kegelisahannya saat duduk di ruang keluarga. Tetiba dia memanggilku dengan suara keras. Aku bergegas mendekatinya. "Singkirkan kursi roda itu!"ucapnya kepadaku. Kursi roda berjalan sendiri mendekati lelaki penguasa itu. Aku berlari meninggalkannya karena kursi roda itu berputar-putar tak beraturan.

Tasikmalaya, 27022021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen pentigrafnya, Bunda. Salam literasi

27 Feb
Balas

terima kasih Pak

27 Feb

Wow bagus

28 Feb
Balas



search

New Post