Edi Siswanto

Seorang bapak dengan 1 òrang istri dan 3 orang anak...

Selengkapnya
Navigasi Web
DUA JAM YANG SANGAT BERARTI

DUA JAM YANG SANGAT BERARTI

DUA JAM YANG SANGAT BERARTI

@die

Malam itu Café Despacito tidak seperti biasa, namun begitu nampak sibuk. Para pelayan café nampak mondar-mandir menyiapkan berbagai menu pesanan tamu. Meja dan bangku pengunjung nampak lebih banyak dari biasannya dan tertata sedikit istimewa. Lampu-lampu nampak terasa lebih menghangatkan suasana. Di atas panggung nampak tersusun kursi untuk tamu khusus. Kanan kiri panggung terpampang X Banner disebelah kanan bertuliskan RSPD Ijejela 100 FM Radio Talk Show Night. Sementara sebelah kiri X Banner tertulis Launching Buku Bunga Rampai Era Baru Pendidikan Barito Kuala oleh Komunitas Literasi Barito Kuala.

Nampaknya malam itu ada Launching buku karya para guru pegiat literasi Barito Kuala. Pada acara launching tersebut dihadiri bapak Kadisdik Barito Kuala yaitu Bapak H. Sumarji, S.Pd, M.AP serta bapak Kepala Perpustakaan dan Arsip daerah yaitu bapak Suyud Sugiono. Dalam acara launching tersebut juga dikemas acara Dialog Interaktif yang disiarkan on air oleh radio RSPD Ijejela 100 FM dan juga disiarkan secara live di saluran instagram @rspd.ijejela100 fm. Dalam dialog tersebut selain menghadirkan bapak Kadisdik serta bapak Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah juga menghadirkan Koordinator Pegiat Literasi Batola yaitu Edi Siswanto, M.Pd dan dialog interaktif tersebut dipandu oleh Bapak Hery Sasmita yang sekaligus Direktur LPPL Ijejela 100 FM dan acara berlangsung mulai pukul 20.00 sampai 22.00 wita dengan protokoler kesehatan mengingat masih dalam suasana pandemi covid 19.

Acara terasa semakin menarik ketika sebelum host memulai dialog diputar vidio teaser karya Ahmad Dedy Yuliarko yang menggambarkan awal munculnya ide gagasan penulisan buku dengan diawali adanya berita koran terkait covid 19 hingga muncul ide penuliisan buku. Dalam teaser tersebut juga digambarkan suasana aktifitas penduduk dengan mengambil obyek gambar jembatan Rumpiang yang sangat indah sekaligus icon kabupaten Barito Kuala.

Dalam dialog tersebut host mengajukan pertanyaan kepada Edi Siswanto selaku kordinator cara yang juga editor buku Bunga Rampai tersebut “apa tujuan dan memotivasi ide penulisan buku tersebut?”. Edi Menjelaskan bahwa ide tersebut adalah upaya untuk mewujudkan amanah pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Gerakan Literasi Nasional, sekaligus ingin mendokumentasikan peristiwa sejarah pandemi covid-19 yang cukup menggoncang dunia melalui sebuah buku Bunga Rampai Era Baru Pendidikan Barito Kuala (Refleksi dan Pemikiran menghadapi covid 19).”

Sejalan dengan Edi bapak Kadisdikpun juga menegaskan bahwa adanya buku ini menandakan bahwa dikalangan guru-guru di kabupaten Bariito Kuala sedang tumbuh geliat semangat literasi. Beliaupun berharap semangat literasi di Barito Kuala ini bisa semakin maju dan bukan hanya dikalangan guru namun juga dikalangan siswa-siswi yang ada di kabupaten Barito Kuala. Beliau juga berjanji akan mendukung sepenuhnya gagasan pegiat literasi dalam rangka menumbuhkan aktifitas literasi.

Sementara Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah juga menyambut baik sekaligus terkejut bahwa di kabupaen Barito Kuala ada Komunitas Pegiat Literasi dan telah mempu menyelesaikan buku karya bersama guru-guru yang ada di kabupaten Barito Kuala. Beliau juga siap besinergi dengan komunitas ini melalui program-program yang akan semakin menumbuhkan semangat literasi masyarakat di Kabupaten Barito Kuala.

Di akhir acara tersebut selain penyerahan buku bunga Rampai oleh Kepala Dinas Pendidikan Barito Kuala kepada Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah juga dilakukan penyerahan buku karya Bapak H. Rasyidi, S.Pd, MM yang berjudul RPP dan Pembelajaran Berkualitas, Refleksi Sekolah model yang diterbitkan oleh Pustaka Media Guru serta penyerahan buku karya Bapak Edi Siswanto, M.Pd yang juga kordinator acara yang berjudul Belajar Geografi Menyenangkan dengan Kine Master (Project Based Learning) yang juga diterbitkan Pustaka Media Guru.

Kordinator Pegiat litetrasi Edi optimis bahwa kedapan akan semakain banyak karya-karya literasi berupa buku yang akan dihasilkan oleh guru-guru yang ada di kabupaten Barito Kuala. Karenanya dalam waktu kedepan akan menyiapkan berbagai kegiatan seperti Webinar maupun Worshop terkait menulis guna memperkaya pengetahuan terkait penulisan buku. Sebagai pegiat literasi sangat bersyukur sekali atas perhatian penuh dari pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan, Perpustakaan Daerah serta Humas Pemda Batola atas pembesaran opini launching buku ini. Semoga ini akan menambah semangat para pegiat literasi di kabupaten Barito Kuala dalam berkarya.

Salam Literasi!

Salam Literasi!

Salam Literasi!

@catatan malam Launcing Buku Bunga Rampai Era Baru Pendidikan Barito Kuala (Refleksi dan Pemikiran Menghadapi Covid 19) Rabu, 11 Nopember 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

wah talk show yang sukses dengan diadakan serangkaian acara agar buku dan penulisnya lebih dikenal dan geliat literasi terus semangat..keren pak Edi

17 Nov
Balas

injih ahamdulillah

17 Nov



search

New Post