Eka Mulyani

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

#tantangan hari ke 21. Dilarang makan berdiri dan berlari

# tantangan hari ke 21

Dilarang makan berdiri dan berlari

Oleh : Eka Mulyani

Cerita ini berawal dari nasehat seorang ayah kepada anaknya yang berusia 4 tahun. Setiap orang tua tentunya sangat menginginkan buah hati mereka tumbuh menjadi anak anak yang memiliki nilai nilai karakter positif yang kuat. Hal ini juga yang ingin ditanam kan oleh sang ayah muda tersebut. Ketika sang ayah melihat anak laki-laki nya makan sambil berdiri bahkan berlari - lari. maka ia pun menasehati sang anak dengan bahasa yang dianggap sang anak memahami nya.

"Yazid,,,, kalau makan duduk ya, kalau makan sambil berdiri apalagi lari - lari, nanti Yazid tersedak, kalau tersedak, nanti sakit lehernya" ucap sang ayah lembut

Sang anak berhenti dan mendengarkan nasehat si ayah. Didalam hati, sang ayah bersorak bahagia " yes,,,,,anak ku mengerti dan paham, bukti nya, ia berhenti" .

Lalu sang ayah pun melanjutkan aktifitas nya.

Namun tak lama kemudian, tiba - tiba sang anak datang menghampiri sang ayah, sambil jalan jongkok.

Ayah memandang anak tersebut dan berkata " kenapa Yazid jalan jongkok " .

Lalu sang anak membuka mulut dan menunjuk ke mulutnya dengan menggunakan telunjuk mungilnya. Tampak oleh sang ayah sang anak sedang mengunyah makanan. Masih tak paham dengan maksud di anak, kembali si ayah bertanya " apa hubungannya jalan jongkok sama makanan di mulut ?".

Lalu dengan entengnya si anak berkata " tadi ayah bilang nggak boleh makan sambil berdiri dan lari, sekarang Yazid sedang makan, tapi mau ke dekat ayah, terpaksa Yazid jalan jongkok, jadi nggak berdiri dan lari kan yah?". Jelas si anak.

Oalah....naaaaaakkkk,,,,, si ayah menepuk jidatnya sambil tersenyum gemes...

#tantangan hari ke 21

Batutaba, 12 Februari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Anak pintar

12 Feb
Balas

Akal anak mengalahkan, kecerdasan ayah. Hem....

13 Feb
Balas



search

New Post