Ela komala

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kerinduan

Tepat 10 menit sebelum suara adzan berkumandang Fatimah seorang gadis cantik nan baik hati terbangun dari tidurnya, hanya butuh waktu 8 detik bagi fatimah untuk mulai berdiri dan melangkahkan kakinya menuju kamar mandi dan mengambil wudhu, setelah suara panggilan untuk shalat itu telah terdengar, dengan sigap ia langsung berdiri siap untuk melaksnakan shalat, Ah fatimah wanita cantik layaknya purti sang nabi tercinta, selain parasnya yg menawan, akhlak dan kecintaan nya terhadap lingkungan membuat siapapun yang pertama menjumpainya akan terkagum padanya, . . . 06.54 Ketika pagi telah tiba Fatimah mulai menggoes sepedanya menuju tempat ia mengajar, ya mushola An-Nabawi ditempat itu, ketika ia mulai menyandarkan sepedanya pada salah satu pohon ia langsung diserbu puluhan muridnya, ah pemandangan yg sangat indah yang tidak cuma bisa dilihat namun bisa juga dirasakan . . "Kak Fatimah, Nira mau bertanya ka" Suara kecil yang menggemaskan dari anak yang bernama nira itu akhirnya melontarkan sebuah kata,- sembari sedikit berjongkok fatimah mencubit pipi merah Nira sambil berkata " iya Nira sayang, kamu mau nanya apa? " jawabnya, lalu nira melanjutkan pertanyaannya "Ka, Malam isra miraj itu apa sih ka?" , sambil tersenyum Fatimah menjawab " Malam itu adalah malam, dimana sang kekasih hati, pujaan diri, dan sosok yg sangat kita cintai, nabi Muhammad SAW, di ajak oleh malaikat jibril pergi sayang, dari masjidil haram ke masjidil aqsa, pada malam itu juga rasulullah di ajak juga melintasi lapisan langit-langit, dan di malam itu pula dimana perintah untuk melaksnakan shalat" seketika wajah menggemaskan Nira terlihat antusias, "Apa nabi-nabi lain juga di ajak jalan-jalan oleh malaikat jibril ka? " Tanya keraguan dari Nira " Sayang, setiap nabi memiliki mu'jizat berbeda-beda, dan yg di ajak pergi oleh malaikat jibril hanya nabi kita, nabi muhammad" jawab fatimah seraya membelai jilbab berwarna putih Nira, "Wah terima kasih ka Fatimah karena kakak telah menjawab pertanyaan Nira" kata nira d barengi dengan ia memeluk fatimah "sama-sama sayang" jawab fatimah seketika ia membalas pelukan manis dari nira, ketika pelukan itu mulai terlepas nira terheran melihat dari beberapa tetes air mata di pipi cantik fatimah "Kenapa kaka menangis?" tanya nira "Kaka sangat merindukan sosok yang sangat mulia, manusia yg sangat sempurna," jawab Fatimah sambil menghapus air matanya "Siapa yang kaka rindukan?" Tanya nira kembali "Kakak merindukan nabi muhammad:(" jawab fatimah mulai tersenyum "Pak ustadz bilang, kalo kita rindu nabi muhammad kita harus bershalawat ka, begini shalawatnya" -اللهم صلى على سيدنا محمد- Dengan manisnya keduanya lalu mengucapkan shalawatnya kepada nabi, Wahai rasulullah aku rindu,-
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post