PANTUN TEKA TEKI SAMPIRAN SAYUR DAN NAMA NEGARA
PANTUN TEKA-TEKI
SAMPIRAN SAYUR DAN NAMA NEGARA
Pantun teka-teki bertujuan mengasah logika dan pengetahuan pendengarnya. Pantun teka-teki sering juga digunakan untuk membelajaran. Berikut ini pantun teka-tekai dengan dua jenis sampiran. Setiap sampiran hanya memuat lima bait. Selanjutnya pelajar (membaca), dapat mengembangkan dan mengkreasikannya sesuai kebutuhan dan situasi.
***
1. SAMPIRAN SAYUR
***
Pedas dan merah buah cabai
Lobak putih rasanya tawar
Jika kamu memang pandai
Apa nama negara raja ular?
***
Petani Jawa menanam kedelai
Petani Sumatra menanam selada
Jika kamu memang pandai
Apa nama ibukota Filipina?
***
Buah terung dikerumuni lalat
Terungnya berwarna ungu tua
Beri tahu aku hai anak hebat
Apa air terjun di Amerika?
***
Ada kangkung di batu ceper
Disebelahnya tanaman kentang
Jika kamu pecinta kuliner
Apa makanan khas dari Jepang?
***
Tanaman genjer subur sekali
Dimasak ibu untuk berbuka
Saya mempunyai satu teka-teki
Apa yang disebut atap dunia?
***
2. SAMPIRAN NAMA NEGARA
***
Negara China terkenal luas
Juga terkenal mahir teknologi
Ayo sebutkan nama binatang buas
Janggutnya lebat dan pemberani!
***
Jalan-jalan ke kota Jakarta
Jangan lupa ke tanah abang
Kalau kamu tahu semua
Di mana terdapat masjid seribu tiang
***
Sungguh kaya pulau Kalimantan
Hasil tambang banyak di sana
Apa Negara terdapat Disneylan
Ayo kawan apa jawabnya
***
Ada negeri bernama tirai bambu
Negeri tirai bambu adalah China
Ayo kawan jawab pertanyaanku
Apa nama lain virus corona?
***
Indonesia nama negaraku
Zaman dulu dijajah Jepang
Ayo kawan jawab pertanyaanku
Hewan apa yang berleher panjang?
***
Adakah yang sudah mendapatkan jawabannya ?
Silahkan tulis di kolom komentar ya …
Jika benar 10, nilainya 100, ok
Salam literasi!
*
Muarabulian, 8 Agustus 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar