Ermayati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Monev Awal Masuk Sekolah Pasca Libur

Monev Awal Masuk Sekolah Pasca Libur

Hari ini Senin tanggal 24 Mei 2021 adalah hari pertama masuk sekolah pasca libur hari raya idul Fitri 1442 H. Dua tahun sudah idul Fitri kita dilanda pandemi Covid -19. Hari raya idul Fitri merupakan hari kemenangan bagi ummat Islam. Hari bahagia bagi ummat muslim. Namun dimasa pandemi Covid-19 membuat kita tidak bisa saling bersilaturahmi. Masing masing kita menikmati hari kemenangan dengan berdiam dirumah saja. Kebanyakan kegiatan dilakukan dirumah, alhamdulilah tahun ini bisa shalat Id di mesjid bersama dengan menerapkan protokol kesehatan. Begitu juga dengan sekolah, kegiatan pembelajaran dilakukan dirumah, siswa belajar dari rumah, mengerjakan tugas dari rumah.

Seluruh ASN dan perangkat sekolah dihari raya idul Fitri 2021 libur sebelum dan sesudah idul Fitri mulai tanggal 6-22 Mei 2021.

Hari ini 24 Mei 2021 merupakan hari pertama masuk kembali pasca libur hari raya, oleh karena itu selaku pengawas sekolah, tugas kami adalah melakukan monitoring awal masuk sekolah. Sekolah pertama yang saya kunjungi adalah SMAN 7 Tanjungpinang. Jam 7.30 saya meluncur menuju sekolah tersebut. Kepala sekolah bapak Muhammad Fadli Rasyid, S.Pd telah melakukan rapat awal masuk, agenda rapat adalah evaluasi kehadiran guru setelah libur idul Fitri 1442 H dan mekanisme pelaksanaan penilaian akhir semester yang akan dilaksanakan tanggal 2 - 12 Juni 2021, jumlah peserta rapat 32 orang, tidak hadir 6 orang. Jam 8 pembelajaran dilakukan secara daring. Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar, salut SMAN 7, sukses selalu.

Selanjutnya perjalanan menuju SMAN 4 Tanjungpinang, kepala sekolah Dr. Darson, S.Pd, M. Si. Sebagian guru berada disekolah sebagian lagi dirumah melakukan pembelajaran secara daring. Jam 9 kepala sekolah berserta wakil kepala sekolah beserta beberapa guru yang hadir disekolah melakukan kegiatan rapat awal masuk, agendanya, evaluasi kehadiran guru dimasa pandemi dan penguatan panitia pelaksanaan evaluasi akhir semester yang akan dilaksanakan tanggal 2 - 12 Juni mendatang. Kegiatan evaluasi dilakukan secara daring dengan menggunakan aplikasi zoom meeting dan pengumpulan hasil ujian dengan menggunakan goegle meet, salut dan sukses SMAN 4 Tanjungpinang.

Perjalanan dilanjutkan ke SMA Pelnusa, kepala sekolah adalah bapak Maulana Malik Ibrahim, S.Pd, M.M, diawal masuk sekolah di SMA Pelnusa, guru yang hadir sebagian, mengingat Covid-19 masih meninggi, tenaga kependidikan sip sipan, diharapkan kegiatan berjalan lancar, sukses SMA Pelnusa Tanjungpinang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Amin, terima kasih

24 May
Balas

Moga perjalanan Dinasnya menyenangkan dan sehat selalu.

24 May
Balas



search

New Post