ERMIN SITI NURCHOLIS

Lahir di Semarang 49 tahun yang lalu. Pendidikan sejak TK hingga SMA di tempuh di kota Kendal Jawa Tengah. Alumni S1 program studi PJKR dari IKIP Negeri Semaran...

Selengkapnya
Navigasi Web
Naik Tangga

Naik Tangga

H.5

Didaulat naik panggung? 😀😀.

Haduh..rasanya bagaimana gitu. Apalagi tanpa persiapan latihan dan sebagainya. Kalau mau, kok ya dadakan, kalau nggak mau kok ya memalukan.

Yah, akhirnya memantapkan hati menuju panggung yang cukup megah. Sudah pegang mic, malah bingung lagi, mau nyanyi apa. 😀😀😀.

Di hadapan para seniman gaek, justru aku yang bertanya, saya diminta nyanyi apa ini mas? Mereka tersenyum. Monggo, pinginnya lagu apa?

Masih sambil mikir lagi, lagu apa yang aku bisa dan (maaf) musisi paham. Akhirnya kupilih lagu keroncong Cincin milik Koes plus.

Suit..suit..prok prok prok, terdengar jelas applaus dari pemirsa. Yes..!! Berarti mereka menikmati, dan sukses sampai selesai lagu tersebut kulantunkan.

Iseng berlagak seperti artis, kutanyakan pada pemirsa. Cukup apa lagi?? Sontak mereka menjawab..lagi...😀😀😀. Aku berpikir mungkin bukan karena nikmatnya suaraku, tetapi mereka memberikan kesempatan lagi mungkin karena aku datang jauh dari desa tersebut.

Akhirnya aku memilih lagu yang lagi in saat ini. Buih jadi permadani. Sempat tawar menawar nada dasar pada para musisi 😀😀😀.Aku merasa nyaman dengan nada F, e...malah mereka yang menentukan dengan menaikan setengah nada.

Ya sudah..kuturuti saja 😀😀.

Baris pertama aman.

Bait pertama aman.

Bait kedua mulai lah, seperti mulai menanjak ni powernya hahah.😂😂

Tuh kan...Refrain baris pertama sukses, dan baris selanjutnya..alamak...😂😂😂 Seperti butuh bantuan anak tangga untuk mencapainya.

Jadilah hujan tawa, aku tertawa dengan ketidakmampuanku, musisi dan pemirsa tertawa karena kelucuan ekspresiku.😂😂

Dan...akhirnya diulang lagilah lagu tersebut, dengan menurunkan nada kembali. Yes...sukses lagi 😀😀👍

Terima kasih atas kesempatan indah ini, aku jadi lebih percaya diri, banyak belajar, dan memetik hikmah , jangan memaksakan kehendak tanpa menilai kemampuan yang dimiliki.

Wassalam

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post