Esdi Pangganti

Guru SMAN 4 Muara Teweh Mengajar Mata Pelajaran Kimia dan Mapel. Prakarya...

Selengkapnya
Navigasi Web
MENGAJAR KIMIA LINTAS MINAT

MENGAJAR KIMIA LINTAS MINAT

Kimia merupakan cabang ilmu-ilmu alam yang menyajikan banyak data serta urutan kejadian yang jelas, runtut, dan terperinci, dilengkapi dengan perhitungan yang tepat dan pasti. Faktanya ilmu kimia tidak jarang membicarakan hal-hal yang abstrak. Hal inilah yang umumnya dihindari oleh siswa yang tidak menyenangi ilmu pasti.

Berdasarkan pengalamanku sebagai salah satu tenaga pengajar yang diberi tugas mengajar mata pelajaran Kimia Lintas Minat di Jurusan IIS. Hal-hal mendasar dalam ilmu Kimia bagi anak-anak IIS adalah " Bisa memahami pentingnya ilmu Kimia dan perannya dalam kehidupan sehari-hari"

Mengajar Kimia Lintas Minat di Jurusan IIS memerlukan instrumen serta alat bantu mengajar seperti lembar kerja atau panduan kerja, agar siswa dapat mengikuti arus atau irama belajar yang sudah di setting untuk mencapai tujuan pembelajaran.

Metode penugasan dapat dibarengi dengan latihan soal mandiri terbimbing, dirasa cukup ampuh untuk mengajar Lintas minat kimia. Siswa diminta untuk fokus pada contoh soal yan dibuat guru dan selanjutnya menyelesaikan soal dengan panduan guru serta teman sejawat yg sudah mengerti. Tujuannya agar anak dapat terhubung dengan tujuan pembelajaran yang telah disusun oleh guru.

Motivasi belajar siswa juga menjadi kendala utama dalam mengajar lintas minat kimia, sehingga diperlukan cara-cara khusus untuk mengajar kimia bagi anak-anak di jurusan IIS, contohnya Edutainment Program sebuah metode mengajar yang memadukan entertaint dan edukasi sebagaimana aplikasi yang pernah kubuat tahun 2015.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post