eva suzana

Cikgu ini lahir di Payakumbuh pada tanggal 20 April 1969. Saat ini bertugas sebagai guru IPA di SMP Negeri 2 Kec.Harau Kab.Lima Puluh Kota Sumbar...

Selengkapnya
Navigasi Web

Mencari Inspirasi

Sumber ide tulisan memang seperti udara yang selalu ada di sekitar kita. Tergantung kepekaan dan ketrampilan kita menangkap dan mengolahnya menjadi sebuah tulisan yang menarik. Percakapan sehari hari dengan teman, pengalaman pribadi tertentu, mendengarkan curhat teman, atau berdasarkan bacaan yang kita baca atau film yang kita tonton.

Terkait referensi untuk sumber inspirasi atau ide maka membaca buku dan menonton film adalah sumber inspiasi yang hanya dapat dilakukan olh orang punya kemauan besar untuk menulis. Membaca dan menonton film butuh waktu yang cukup lama untuk menuntaskannya. Kita tak cukup membaca satu buku atau menonton satu film saja. Dengan membaca atau menonton film melatih kita mengenal beragam kosa kata dan kalimat kalimat efektif, membuat dialog dialog yang natural dan mengembangkan daya imajinasi kita. Apalagi bagi kita yang tertarik untuk berbagi pesan moral lewat buku fiksi dan non fiksi.

Menulis memang tidak dapat dilepasakan dari kebiasaan membaca. Membaca di sini buka sekadar mambaca buku tetapi termasuk dalam hal ini menonton film atau sandiwara dan mengamati atau membaca situasi di sekita kita. Jadi mustahil seseorang akan sukses menuis kalau ia jarang membaca. Mari kita tanamkan kebiasaan membaca pada diri kita dan orang orang di sekitar kita agar kita memperoleh manfaatnya dan mendukung kegiatan menulis kita.

* Payakumbuh, 4 Januari 2023

tantangangurusiana_23

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post