Evi Susilawati

Do the best but don't think you are the best. ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Tips menulis untuk di posting di gurusiana

Tantangan hari ke 105

#tantanganGurusiana

#menulis365hari

Tip nyaman menulis untuk di-posting di gurusiana

Selama ini, hal yang sedikit mengganggu fikiran ku adalah menulis nyaman untuk di posting di gurusiana. Semua tahu menulis langsung di gawai dengan menulis di laptop lebih portable di gawai. Membuka laptop tentu saja perlu tempat dan perlu waktu ketika mengoperasikan nya sementara di gawai kita bisa melakukan nya kapan saja. Saat di jalan. Sedang berkendara atau sambil tidur-tiduran

Masalahnya, menulis langsung di kolom yang disediakan gurusiana kadang memacu adrenalin. Tulisan yang sudah dibuat panjang dengan memeras fikiran tetiba hilang begitu saja. Hal ini membuat shok para penulis termasuk aku. Menurut ku tak mudah menghasilkan sebuah tulisan karena memerlukan keterampilan memilih kata dan data yang tepat. Eh ketika hendak di posting ternyata singnalnya terganggu jadi tulisan yang kita hasilkan raib begitu saja. Aku, sudah merasakan sakit yang dalam karena mengalami beberapa kali tulisan yang raib ketika hendak di-posting. Padahal udah berusaha menulis dengan terburu sampai seringkali ingin segera mengakhiri tulisan padahal ide sangat melimpah ruah keluar dari mata air ide

Alhamdulillah aku menemukan cara yang lumayan dapat membuat menulis lebih nyaman tanpa diganggu dengan hilang tulisan karena singnal hilang timbul. Ide juga berlimpah ruah tanpa harus di ganggu dengan keinginan mengakhiri tulisan. Isi tulisapun lebih bernutrisi

Caranya adalah dengan menulis di aplikasi whatsApp suami. Kalau yang belum punya suami bisa di aplikasikan WhatsApp ibu, ayah atau adik. Setelah itu tulisan yang telah kita edit langsung di kirim ke yang punya wa. Kemudian tulisan tersebut di copy paste ke gurusiana. Mudah bukan? Bagi yang mau menggunakan tips ini Monggo dipersilahkan. Semoga bermanfaat.

Salam hangat

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Terimakasih ilmunya

17 May
Balas

Terima kasih infonya bunda...

12 May
Balas

Tulis di note jg bisa, malah lebih bagus tersimpan sesuai tanggal

12 May
Balas

Wah...bisa dicoba ini....Salam

13 May
Balas

Terima kasih ilmunya bu,nanti saya coba ya.

12 May
Balas



search

New Post