FADLIN, S.Pd

Fadlin, S.Pd, bungsu dari lima bersaudara ini lahir di Aceh Timur pada 26 April 1983. Ayah dari satu Putri ini aktif menulis di beberapa Platform Online, salah ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Langkah Kelabu

Oleh FADLIN, S.Pd 

#Tagur hari ke-327 

Degup takut jantungku semakin kuat berdetak seirama dengan langkah ayahku yang menelusuri setiap ruang yang ada di rumahku. Dengan emosi menggunung ia berteriak memaki ibu. Itu yang ku saksikan ketika hari telah berganti cahaya. "Dimana kau perempuan busuk! cepat Keluar?" teriak ayahku memanggil ibuku dengan sebutan yang tak pantas.

Aku yang ketakutan hanya bisa mengurung diri di kegelapan malam dan mendengar rintihan kesakitan ibuku yang disiksa oleh ayah. Sekujur tubuh ibuku penuh dengan luka lebam akibat sundutan rokok. Lebam tubuhnya tak sedikitpun menyisakan kekuatan akibat hantaman benda yang selalu disimpan ayah untuk menyiksa ibu. Ibuku terkulai lemah tak berdaya. Dengan tubuh terseok-seok ia berusaha merangkak masuk ke kamar dan memelukku erat. Saat itu aku yang belum tahu apa-apa hanya bisa menemani ibuku dengan tangisan.

Dua puluh tahun berlalu. Aku yang tidak sengaja membersihkan rumah ibuku yang telah lama kosong untuk aku tempati bersama anak dan suamiku terkejut dengan penemuan buku catatan ibuku. Perlahan aku buka buku yang telah kusam itu. Tak sadar deraian butir bening keluar dari netraku usai kubaca catatan kusam ibuku. Ayah menyiksa ibu karena ia pernah berselingkuh dengan teman ayah sendiri. Hal yang lebih mengejutkan dan menyakitkan aku adalah aku anak dari selingkuhan ibuku.

Aceh Timur, 23112022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sukses selalu, Pak. Salam literasi

23 Nov
Balas

Keren

23 Nov
Balas



search

New Post