Fathoyah, S.Pd.SD

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Penggugah Rasa#6

Kecil-kecil cabai rawit. Walaupun kecil terasa pedasnya. Orang Sunda menyebutnya cengek, sedangkan orang Jawa menyebutnya lombok.

Mendengar kata cabai pasti terlintas rasa pedas di benak kita

Air liur sudah terasa mengucur, keringatpun serasa meluncur dari semua bagian tubuh kita.

Makanan serasa hambar tanpa kehadiran si cabai. Dari kecil aku sudah terbiasa makan pedas. Hampir semua masakan terasa pedas di kampungku di daerah Jawa Timur. Nasi goreng sampai berwarna merah. Bukan merah saos, tetapi asli warna cabai jawa. Wah... luar biasa enaknya. Sampai sekarang pun masih berasa di lidahku.

Selain sebagai bumbu masak, cabai dapat menjadi beberapa olahan. Misalnya sambal dan manisan cabai

Banyak manfaat dari pedasnya cabai. Jadi jangan takut makan pedas. Asal tidak berlebihan, banyak manfaat yang dapat kita dapatkan dari makan cabai.

Saat kita flu, pasti pengen makan yang pedas-pedas. Makan bakso dengan kuah pedas membuat yang ada di hidung kita siap meluncur. Wao... terasa ringan rasa pusing dan hidung yang mampet.

Nafsu makanpun akan bertambah, saat kita makan ada sambal, pete/jengkol, lalap, dan ikan. Sudahlah ... pasti makannya nggak akan tengok kanan kiri.

Ikan bakar cocol dabu-dabu pedas...uuy...pasti ngenah... pasti endol surendol takendol-kendol.

Kandungan vitamin C pada cabai dapat meningkatkan imunitas pada tubuh kita.

Bahkan pedasnya cabai dapat membakar lemak yang ada pada tubuh, selain itu dapat mengurangi resiko sakit jantung.

Banyak manfaat dari si kecil cabai rawit ini.

Tetapi sesuatu yang berlebihan memang tidak baik, termasuk mengkonsumsi cabai berlebihan juga mengganggu pencernaan kita.

Hayu... siapa yang suka menikmati pedasnya si cabai?

Dijamin makanan jadi maknyus, seger, mata langsung melotot, keringat mengucur, inguspun ikut mengucur... nikmat

#6

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post