Febbi marsela

Wanita berusia 19tahun pendidikan saat ini kuliah di STAI HAJI AGUS SALIM...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mengunjungi Pekan Raya Bekasi

Mengunjungi Pekan Raya Bekasi

Dalam rangka memperingati Hut - 69 kabupaten bekasi,bupati bekasi Eka Supria Atmaja resmi membuka pagelaran Pekan raya bekasi pada jum'at (20/09/2019) acara ini akan berlangsung kurang lebih selama 10 hari sampai dengan Minggu (29/09/2019) bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur.

Pada hari ini saya mengunjungi acara tersebut bersama patrner kerja saya dengan maksud tujuan melihat ada apa saja di pekan raya kali ini, karena yang saya dengar setiap sore-malam hari selalu di penuhi oleh pengunjung dari berbagai daerah dalam rangka ikut memeriahkan acara kali ini.

Sesampainya disana, kita akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp. 5000 per-orang nya, disana kita bisa melihat banyak sekali beraneka ragam mulai dari jajanan tradisional, pakaian tradisional, tas unik, dan ada tampilan kreasi seni dari anak-anak sekolah Kabupaten bekasi.

Selain itu pekan raya ini juga menyelenggarakan pelayanan masyarakat lho.. Mulai dari pelayanan perizinan, kependudukan, kesehatan BPJS, pelayanan PDAM dan masih banyak lagi..

Terima kasih kepada bupati Kabupaten Bekasi, terimakasih kepada pihak penyelenggara lainnya semoga dengan adanya acara ini masyarakat Kabupaten bekasi lebih bisa menghargai dan mencintai bekasi.

Yakin masih mau berdiam diri dirumah? Yuk kunjungi pekan raya Kabupaten bekasi, jangan sampai ketinggalan yaaaa..

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wah, benar. Ibu belum ke sana nih. Sukses selalu dan barakallahu fiik

26 Sep
Balas

Segera refreshing bunda

26 Sep

Duh ga ngajak ngajak nih..

26 Sep
Balas

Ayo dong teh astrii ajak suami dan bocilll

26 Sep

Pekan Raya Kabupaten Bekasi memang keren

26 Sep
Balas

Betull buuu

27 Sep



search

New Post