Fitri Astutik

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Best Practice, Meningkatkan minat belajar Peserta didik dengan game Who am I?

Best Practice, Meningkatkan minat belajar Peserta didik dengan game Who am I?

Lokasi

MTs Al - Amin

Lingkup Pendidikan

MTs/SMP

Tujuan yang ingin dicapai

Meningkatkan minat belajar siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris pada skill Reading Materi Descriptive text (describing animal)

Penulis

FITRI ASTUTIK

Tanggal

18 - 22 November 2022

Situasi:

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah:

1. Minat belajar siswa dalam pembelajaran bahasa inggris yang rendah terlihat pada perilaku siswa seperti :

- Kurangnya tertarik dengan materi karena siswa menganggap bahasa inggris sulit

- Tidak fokus saat guru menyampaikan materi pembelajaran

- Siswa mengobrol dengan teman sebangkunya saat guru menyampaikan pembelajaran

Hal tersebut saat kompleks dengan kurangnya pembelajaran inovatif, kurangnya pemanfaatan media serta kurangnya perhatian kepada siswa oleh guru

2. Pembelajaran masih berpusat pada guru dan siswa hanya mendengarkan saja

Mengapa Praktik ini penting untuk dibagikan

Sebagai pengalaman berharga yang sudah dilakukan oleh penulis dengan harapan bisa menjadi inspirasi bagi rekan- rekan guru.

Apa yang menjadi peran dan tanggungjawab anda dalam praktik ini

1. Sebagai fasilitator pembelajaran bagi siswa

2. Sebagai evaluator pembelajaran siswa

3. Sebagai motivator bagi Siswa

Tantangan :

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut?

Siswa :

- Belum terbiasa dengan pembelajaran PBL

- Belum memanfaatkan teknologi dengan tepat dalam pembelajaran

- Kurangnya pembiasaan membaca sehingga siswa tidak memahami prosedur/langkah kegiatan pembelajaran yang tercantum dalam LKPD

- Jaringan yang kurang mendukung dalam pembelajaran daring juga berpengaruh terhadap suara yang terdengar putus – putus

Guru :

- Belum terampil dalam menerapkan TPACK dalam pembelajaran

- Belum terbiasa menerapkan model PBL

- Pemilihan media yang menarik dan sesuai dengan materi pembelajaran

Dari tantangan yang ada, guru dituntut untuk bisa melalui dan menyelesaikan masalah yang ada dengan menggunakan media serta pemilihan model pembelajaran yang inovatif dengan mempertimbangkan kebutuhan siswa dan kesesuaian materi

Siapa saja yang terlibat

Peserta didik kelas VII, Guru, Teman sejawat, dosen pembimbing dan guru pamong.

Aksi :

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini

Langkah – langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya

a. Pemilihan model pembelajaran yang inovatif

Model pembelajaran yang dipilih adalah model pembelajaran Problem Based Learning, karena sesuai dengan kondisi yang ada yaitu untuk meningkatkan minat belajar siswa, melatih kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa serta agar pembelajaran lebih berpusat pada siswa (student centered)

b. Pemilihan Media berbasis TPACK

Media yang digunakan oleh guru adalah video dan power point sehingga memudahkan siswa memahami dan melatih literasi digital siswa

c. Pembelajaran berkelompok

Tujuan pembelajaran berkelompok adalah untuk melatih kolaborasi dan komunikasi (diskusi) antar siswa serta untuk membangun relasi antar siswa

Sumber belajar

- Buku Bahasa Inggris Siswa

- Video Youtube

- Google form (LKPD)

Refleksi Hasil dan dampak

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif? Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor keberhasilan atau ketidakberhasilan dari strategi yang dilakukan? Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan?

- Peserta didik sebagian besar mulai antusias dalam proses pembelajaran, hal ini bisa terlihat saat penyelesaian masalah yang diberikan guru

- Peserta didik tertarik dalam pembelajaran yang menggunakan teknologi dengan video dan powerpoint yang disajikan guru

- Ada perubahan perilaku belajar yaitu kemampuan kolaborasi dan cara berkomunikasi siswa dalam kelompok sudah terlihat aktif.

- Hasil pembelajaran sangat efektif peserta didik terlihat aktif dalam kegiatan mempresentasikan describing animal

- Respon dari teman sejawat juga baik setelah melihat video pembelajaran, model pembelajaran PBL dapat meningkatkan minat belajar dan memotivasi peserta didik dalam pembelajaran bahasa inggris.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post