Fitri Novianti Nataatmadja

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
TAK ADA SUARA
Sumber gambar : lpmtechno.wordpress.com

TAK ADA SUARA

Tantangan menulis hari ke-24

#tantangangurusiana

TAK ADA SUARA

Saat itu hari Jumat. Jam di dinding kelas menunjukkan pukul 11 kurang 5 menit. Saya pun meminta ketua kelas untuk mempersiapkan waktu pulang. Tepat jam 11, kami keluar kelas. Tidak langsung pulang, tapi saya menuju ruangan saya untuk berkemas pulang. Di tengah perjalanan ada satu dua anak yang menyapa, saya pun membalas dengan anggukan.

Di depan ruangan, saya dihadang oleh seorang siswa,yang meminta izin untuk mencetak kartu. Saya pun mengiyakan,dengan syarat agak cepat, karena saya akan pulang.

Saat di ruangan, saya tidak langsung berkemas, tapi mengecek telepon selular saya, barangkali ada info terbaru dan penting. Tapi, dasarnya saya, setelah mengecek kotak pesan dan telepon, saya langsung berselancar di media sosial. Lagi pula, siswa tadi belum selesai mencetak kartunya.

Saat mencetak kartu, salah seorang teman siswa tersebut masuk ke ruangan. Tapi saya tidak mengetahui tujuannya apa. Tidak lama, siswa yang pertama tadi selesai dengan pekerjaannya, kemudian pamit. Saya pun segera berkemas sambil berselancar. Tas sudah rapi, meja sudah beres, tinggal menenteng tas kemudian keluar ruangn dan mengunci pintu. Di tengah pikiran tersebut, ada sapaan dari salah seorang rekan guru, bertanya kenapa saya belum pulang, padahal waktu sudah menunjukkan pukul 11 lewat. Saya pun celingukan mencari sumber suara, yang ternyata datang dari arah belakang ruangan. Saat celingukan itulah saya baru tersadar, ternyata ada satu siswa yang sedang asyik di depan komputer. Dengan kaget saya perhatikan dan dekati siswa tersebut, penasaran sedang apa dia. Ternyata dia sedang mencetak kartu juga, sama seperti temannya tadi. 'Oalaaaah naaaak...naaaak...kenapa dak da suara dari tadi? Gimana kalo ibu kunci ruangannya dan kamu masih di dalam?'

Walaupun sudah ditegur seperti itu, siswa tersebut masih tak bersuara (~_~;)

Bertemu dengan rekan sejawat, saya ceritakan peristiwa tersebut. Dan memang, menurut pendapatnya, siswa tersebut sangat sulit untuk berbicara.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ha ha ha ha

20 Mar
Balas



search

New Post