Gesti Budianti

Seorang ibu rumah tangga, ibu dari 3 putri.Lahir di Klaten, melalui masa sekolah di Salatiga dan sebagian besar di Rembang.Berkarya di SMP N 1 Kaliori mulai tah...

Selengkapnya
Navigasi Web
Dukun ke-38

Dukun ke-38

Pentigraf#menulis lagi hari kedelapan

Dukun ke-38

Tubuh kurusnya terlihat dari balik kaos yang dikenakannya. Perutnya buncit bukan karena kekenyangan. Ada gangguan di usus besarnya yang membuatnya sulit buang air besar. Bawaan sejak lahir.

Segala upaya dan usaha sudah dilakukan. Dokter di rumah sakit pemerintah sudah mengatakan operasi sebagai solusi. Apa daya kondisi ekonomi tidak memungkinkan. Dukun jadi tumpuan. Apa yang dikata orang coba dituruti, asal mahar bisa dicari.

Datanglah dukun ke 38, mujarab bin manjur promosi kerabat. Mahar kalung emas seberat 10 gram sebagai syarat. Pinjam kerabat dekat. Bunga tujuh macam sebagai racikan pembungkus kalung emas 10 gram. Menjelang magrib bungkusan bisa dibuka sebagai campuran air mandi buat si kurus perut buncit. Saat adzan magrib berkumandang, seember air sudah disiapkan, sikurus sudah telanjang, bungkusan segera dibuka untuk taburan. Dan... hanya ada bunga layu tujuh macam, kalung emas 10 gram melayang. Hilang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

waduh... lumayan maharnya... mantap tulisannya. sukses selalu.

09 Aug
Balas

Terima kasih bu, betul lumayan itu

09 Aug

Aduuh, emas mahal sekarang. Keren pentigrafnya

08 Aug
Balas

Iya bu... Mikir buat mengembalikan itu.. Terima kasih sdh singgah

08 Aug

Kasihan Bu. Keren n mantap bu Ges

08 Aug
Balas

Terima kasih bu Yul

08 Aug

Waduhhhh...tetap semngat bunda Ges,semakin keren loo...

09 Aug
Balas



search

New Post