Hadi Ismanto

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
RAKER BINA CENDEKIA ISLAMIC SCHOOL
Dok. Pribadi

RAKER BINA CENDEKIA ISLAMIC SCHOOL

Sebelum pembelajaran semester genap dimulai, Bina Cendekia Islamic School mengadakan kegiatan rapat kerja yang biasa dikenal dengan sebutan Raker. Kegiatan ini dilakukan untuk mengevaluasi dan merefleksikan pembelajaran yang telah di semester ganjil. Selain itu, kegiatan yang tak kalah pentingnya adalah membuat perencanaan dan strategi pembelajaran di semester genap.

Selasa (4/1) raker diawali dengan kegiatan gabungan antar unit, yaitu KB, TK, SD, dan Daycare. Semua guru dan karyawan Bina Cendekia Islamic School mengikuti kegiatan ini dengan tuntas.

Kegiatan diawali dengan salat Duha dan tilawah Al Quran. Kemudian kepala unit SD, Hadi Ismanto menyampaikan materi tentang sekolah masa depan. Ia memaparkan tantangan yang akan dihadapi dalam dunia pendidikan di era digital ini. Selain itu, ia juga menjelaskan kompetensi yang harus dimiliki guru untuk menjawab tantangan tersebut dan juga karakteristik pembelajaran yang tepat.

Setelah itu, ketua Yayasan El Yaqin, Bapak Nurul Yaqin dan ketua harian, Ibu Neneng Susilawati menyampaikan sambutan, motivasi, dan diskusi dengan semua guru dan karyawan. 

Seperti biasanya, Bapak Nurul Yaqin menyampaikan dengan penuh semangat dan berisi. Mulai dari Digitalisasi dalam semua sektor kehidupan sampai hikmah dan nilai-nilai Islam. 

"Sekarang itu sedang terjadi disrupsi. Jika kita tidak segera beradaptasi dan berbenah diri maka kita akan seperti hidup di masa lampau. Anak-anak sekarang itu sudah sangat hebat dalam teknologi. Oleh karena itu, kita sebagai guru harus juga menguasainya. Setidaknya kita bisa mengoperasikan hal yang dasar dan punya informasi yang update."

Penyampaian ketua yayasan seperti menyihir audien dengan muatan informatif ke dalam otak masing-masing. Hal ini tampak dari antusias dan perhatian mereka menyimak pembicaraan.

Kegiatan diakhiri dengan sesi diskusi dan sharing. Beberapa guru dan karyawan menyampaikan ide, perasaan, dan gagasan. Hal inipun ditanggapi yayasan dengan positif. Tak lupa sebelum guru dan karyawan kembali ke rumah, mereka menyantap makanan buatan ibu dari Khalid sebagai ketua harian yayasan dan juga istri dari Nurul Yaqin.

#Day4

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren reportasenya

04 Jan
Balas

Mantaf. Salam literasi

04 Jan
Balas

Mantap ulasan dari Bpk Kepala Sekolah.. Keren dan informatif..Sukses selalu pak Hadi. Sala literasi.

04 Jan
Balas



search

New Post