Haerani, S.Pd.I.MM.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
BAMBU DAN TAUGE

BAMBU DAN TAUGE

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

BELAJAR DARI BAMBU DAN TAUGE

Kebanyakan orang-orang kalau buka memulai usaha/bisnis maunya mau segera sukses, alias sukses instan

Padahal orang-orang yang sudah duluan sukses mengatakan bahwa

"Sukses itu butuh proses"

Tahu tumbuhan tauge kan ?

Dalam beberapa hari bisa tumbuh dan bisa menghasilkan, tetapi Tauge itu rapuh. Jangankan dihembus angin kencang, dipegang sedikit saja bisa patah.

Di dalam usaha sebaiknya kita mengambil perumpamaan pohon BAMBU

Bambu ditanam tidak bakalan langsung tinggi, bambu lebih mengutamakan menancapkan akar kedalam tanah, butuh waktu sampai 3 atau beberapa tahun supaya akarnya kokoh, setelah itu perlahan-lahan akan tumbuh, tumbuh semakin tinggi.

Dan setinggi apapun bambu, angin kencang takkan membuat bambu patah ataupun tumbang

Coba saja tebang semua batangnya, bambu tak akan punah, karena akarnya yang akan membuat tunas baru.

Begitu juga dengan usaha kita

Harus dimulai dan dilalui proses demi proses

Jalani, hadapi, nikmati, syukuri, kerja keras dan cerdas

Suatu saat akan kokoh,

Ingat "Tidak ada hasil yang mengkhianati usaha/proses"

Cerita ini akan mengajarkan bagaimana cara membangun bisnis seperti BAMBU yang mana jika salah satu bambu ditebang bersamaan dengan itu tunas baru terus tumbuh dan berkembang

Wassalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh

TanGur 001 25092021

TantanganSehariSatuTulisan

SatuGuruSatuBuku

HomeSchoolMemories

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post