Hafizh Nur Salam

Teknik Lingkungan 2018, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Brawijaya f : Hafizh Nur Salam IG: hafizhnursalam99 ( ENVIRONMENTAL ENGINEER) t : hafizhnur...

Selengkapnya
Navigasi Web
ZERO WASTE MOVEMENT

ZERO WASTE MOVEMENT

ZERO WASTE MOVEMENT

Indonesia merupakan negara dengan penduduk terbanyak keempat di dunia. Masalah lingkungan adalah masalah yang sangat sensitif, masalah lingkungan bisa menyangkut hampir ke seluruh aspek. Banyak penduduk indonesia yang kurang memedulikan masalah lingkungan, padahal kesehatan lingkungan menyangkut kesehatan manusia juga. Terutama dalam aktivitas kita sebagai manusia banyak hal yang kita pakai pasti akan menjadi limbah.

Zero waste movement bisa menjadi salah satu solusi untuk bisa menjaga bumi. Zero waste movement dimaksudkan untuk mengurangi pemakaian benda yang dapat memperbanyak waste (Limbah). Contohnya adalah dengan mengurangi penggunaan kendaraan beromotor yang jika dipikir menggunakan motor hanya untuk jarak yang kurang dari 1 km adalah suatu hal yang tidak worth it. Dan juga bisa mengurangi kebiasaan membeli minuman kemasan yang pada akhirnya botol atau tempat minuman tersebut menjadi sampah.

Kita bisa mengurangi dua hal tersebut bisa dengan melakukan hal ini, seperti berjalan kaki menuju tempat yang hanya kurang dari 1 km. Apabila ingin berkontribusi lebih bisa dengan menjadwalkan penggunaan kendaraan bermotor pada tiap minggunya dan menggantinya dengan menggunakan OJOL (Ojek Online) ataupun angkutan umum. Hal yang kedua mengurangi penggunaan botol minuman kemasan dengan membawa minuman dengan tumbler dari rumah.

Kita bisa memulai ini dengan hal kecil tersebut, terutama dalam penggunaan tempat minuman kemasan. Dilansir pada kompas.com Indonesia menghasilkan 1,3 juta ton sampah plastik dalam satu tahun yang akan menyebabkan kerusakan lingkungan. Bayangkan jika semua orang di Indonesia membawa minum ke tempat kerja, sekolah, kampus dan lain-lain dengan menggunakan tumbler, maka akan terjadi pengurangan limbah sampah secara drastis di Indonesia.

Walaupun sebuah terobosan baru atau inovasi baru adalah suatu hal yang susah untuk bisa mendobrak kultur atau kebiasaan, maka dari itu mulailah dari hal kecil dan mulai bisa saling mengingatkan untuk selalu perduli terhadap lingkungan.

LAKUKAN LANGKAH KECIL, HASILKAN PERUBAHAN BESAR

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren... hidup kan budaya literasi

23 Oct
Balas

baru memulai lagi, setelah berbulan-bulan vakum hehe

23 Oct

Setuju bu dan barakallah

23 Oct
Balas



search

New Post