Harini Setijowati, SKM, MHSc.

Aku seorang widyaiswara di BPSDMD Provinsi Jawa Tengah. Membaca dan menulis merupakan satu paket habituasi. Alhamdulillah, bersama Media Guru Indonesia, aku ban...

Selengkapnya
Navigasi Web
Bermain Data (Seri 8, Tagur 178)

Bermain Data (Seri 8, Tagur 178)

Tulisan bermain data masih berlanjut. Ketika memilih metode penelitian kuantitatif, variasinya jauh lebih banyak. Kok bisa begitu?

Mungkin sudah dari sononya. Datanya saja sudah berwujud angka. Jadi wajar kalau bisa diolah berbagai macam sajian. Kalau dianalogkan, ibarat tepung terigu kalik. Banyak sekali yang bisa dilakukan.

Katakanlah uji korelasi regresi. Uji ini untuk mendapatkan hubungan antara variabel, besar kecilnya hubungan, dan tingkat keyakinan/ significancy hubungan tersebut. Rumusnya macam-macam sesuai dengan kebutuhan.

Jenisnya tergantung dari jenis skala data. Kalau datanya interval dan nominal, pakainya pearson product moment. Bila ordinal biasanya dengan spearman rank (rho) atau Kendall rank (tau). Sedang Point-Biserial untuk satu interval kontinu dan satu dikotomi.

Kemungkinan bisa diperoleh hasil korelasi positif, negative, tidak ada korelasi, atau justru korelasi sempurna.

Korelasi positif berarti positif antara 0 dan 1. Negatif antara 0 dan -1. Hubungan sempurna adalah 1 atau -1.

Cara mendapatkan perhitungan ngga perlu pusing. Mainkan saja di SPSS. Tinggal klik-klik-klik dapat dewh hasilnya.

Tentu saja tetap perlu langkah pencermatan datanya. Harus sudah dalam bentuk software di MS exel. Sudah lengkap belum. Artinya sudah terisi semua. Jangan ada yang bolong-bolong. Tinggal import ke system dan jalankan. Nanti akan didapat hasilnya. Tinggal dilihat di tabel, seberapa kuat korelasi hitungan dengan tabel.

Semakin canggih SPSS, semakin memudahkan pengguna. Kemungkinan tidak perlu memilih korelasi yang mana, si SPSS sudah bisa memberikan sajian sesuai data yang diinput. Untuk saat I ni, SPSS setahuku sudah seri 25. Kalau masih ada yang pakai 16 atau 17, agak ketinggalan menurutku. Walau hasilnya sama. Hasil tersebut tinggal mencocokkan, mana yang dipakai. Tutorial SPSS banyak sekali di youtube. Step by step diikuti.

Selamat mencoba, biar gak bikin penasaran.

Semarang, 15 Oktober 2020

Salam Sehat, Sukses Mulia

Harini S.

WI BPSDMD Prov. Jateng

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Teriamksih ilmu ya sangat bermanfaat

15 Oct
Balas

Sama-sama Mbak Hamidah.

16 Oct

Terima kasih sudah berbagi Bu. Salam sukses

15 Oct
Balas

Siap. Sama-sama.

15 Oct



search

New Post