Mediaku

Mediaku adalah akun gurusiana yang dikendalikan oleh salah satu pendidik disalah satu madrasah di Banyuwangi Jawa Timur....

Selengkapnya
Navigasi Web
Sosialisasi Aplikasi Raport Pendamping ARD

Sosialisasi Aplikasi Raport Pendamping ARD

Pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) MI Tahun Pelajaran 2018-2019 untuk wilayah kabupaten Banyuwangi akan memasuki hari ke empat. Itu artinya kurang lebih tujuh hari lagi raport PAS akan dibagikan kepada peserta didik tepat pada tanggal 15 Desember 2018.

Setelah selesai pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) nanti, seorang pendidik akan disibukkan dengan pengerjaan/pengisian raport. Kegiatan seperti ini adalah sebuah pekerjaan rutin yang dilakukan oleh seorang pendidik setiap akhir semester atau setiap enam bulan sekali. Idealnya sebuah pekerjaan yang sudah rutin dikerjakan tentunya seorang pendidik tidak akan mengalami kesulitan dalam mengerjakannya.

Akan tetapi untuk semester ini berbeda dengan semester sebelumnya. Yang membedakan adalah adanya Surat Edaran Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Nomor 1594/DJ.I/DT.II.I/KS.00/10/2018 tentang Penggunaan Aplikasi Rapor Digital Madrasah. Surat tertanggal 29 Oktober 2018 ini menyebutkan bahwa ARD Madrasah akan diberlakukan bagi madrasah negeri dan swasta di seluruh Indonesia, mulai semester ganjil tahun pelajaran 2018/2019.

Menyikapi surat edaran tersebut seluruh kabupaten/kota menyelenggarakan sosialisasi ARD dengan harapan jika nanti ARD ini akan diterapkan, madrasah-madrasah sudah benar-benar siap.

Dengan semakin dekatnya dengan hari dimana raport harus segera dibagi, MI Miftahul Ulum Siliragung Banyuwangi hari ini Rabu (05/12) melaksanakan acara Sosialisasi Pengisian Raport Pendamping ARD, yang mana acara tersebut dilaksanakan setelah anak-anak selesai mengerjakan soal hari ini (05/12).

Acara tersebut diikuti oleh seluruh pendidik di MI Miftahul Ulum Siliragung Banyuwangi yang dimulai dari pukul 11.30 dan selesai pada pukul 12.30.

Kepala MI Miftahul Ulum Siliragung Banyuwangi M. Haris Jamroni, M.Pd.I yang bertindak sebagai pengisi acara tersebut mengatakan bahwa Aplikasi Raport Pendamping ARD ini dibuat oleh seorang guru MI pada salah satu MIN di Jombang bernama Anang Sugiono, yang memang dibuat untuk mendampingi ARD.

"Karena sampai saat ini ARD belum ada, maka untuk antisipasi waktu yang terus berjalan maka untuk sementara MI Miftahul Ulum Siliragung Banyuwangi melaksanakan sosialisasi pengisian raport pendamping ARD yang nantinya jika ARD sampai H-3 belum ada, raport pendamping ARD inilah yang akan dibagikan ke siswa," demikian Kepala Madrasah ini menuturkan.

Menurut pembuat aplikasi raport pendamping ARD ini masih kata M. Haris Jamroni, M.Pd.I yang intens berkomunikasi dengan si pembuat aplikasi Anang Sugiono, aplikasi raport ini hampir sama dengan aplikasi raport kurikulum 2013 sebelumnya, namun ada sedikit fitur tambahan diantaranya penyesuaian dengan ARD, sehingga nantinya jika ARD benar-benar ada maka beberapa data yang sudah diisikan di aplikasi raport pendamping ARD ini bisa di "copas" di ARD.

"Aplikasi Raport Digital itu sendiri di dalam pengisiannya harus terhubung dengan internet (online), sedangkan Aplikasi Raport Pendamping ARD ini offline," demikian kata M. Haris Jamroni diakhir pembicaraan terkait sosialisasi hari ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post