HayatulKhairi

Welcome to my imagination world.. My name Hayatul Khairi, anak ke 4 dari 5 bersaudara. Aku dara Aceh berdarah Jawa. Saat ini aku berusia 22 tahun. Dan aku adal...

Selengkapnya
Navigasi Web
Setelah Kuliah, Mau Jadi Apa?

Setelah Kuliah, Mau Jadi Apa?

11 November 20

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..

Halo Bloggers, apa kabar? Aku harap kalian baik-baik aja disana ya. Aamiin.

BTW, udah sekian lama jemariku gak mengetik di blog tercinta ini. Kangen jadinya. Kangen dengan tulisan sendiri, kangen kritikan teman-teman, dan juga kangen sama tulisan orang-orang hebat, seperti kalian ❤️ Hmm...

Nah sekarang, aku mau cerita sedikit tentang kisah yang kujalani sekarang. Penasaran kan pastinya? (GR amat dah, padahal gak ada pun yang baca tulisan aku) Wkwkw. Oke langsung saja yak, biar gak ribet-ribet amat!

Februari bulan lalu, aku menjadi salah satu alumni mahasiswi tempat aku menimba ilmu. Yaitu di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh, dengan bergelar sarjana S.Pd. Kata Orang sih "Wah kamu hebat. Mak dan ayahmu pasti bangga melihat anaknya udah bergelar sarjana saja." Padahal setelah ini, kita belum bisa menjamin bakalan jadi apa nantinya. Setidaknya, saat itu aku bangga pada diriku sendiri, sudah banyak melewati fase perjuangan selama 4 tahun melawan beban dengan ritme yang dramastis.

Setelah selesai kuliah, aku cuma punya cita-cita ringan, yaitu kepingin menjadi guru. Aku kepingin punya pendapatan sendiri, walaupun gak banyak, gak masalah. Setidaknya sedikit mengurangi beban orangtua.

Tiap hari, aku cari info kemana-kemana, ke sekolah-sekolah, tanya ke kawan-kawan, baca lowongan dimanapun. Pokoknya gelar sarjana aku gak bakalan kubiarkan sia-sia begitu saja. Dan terakhir, aku dapat info penerimaan guru baru di salah satu sekolah Tahfidz di Banda Aceh. Aku melamar disana. Niatnya ringan, nggak lain karena aku kepingin jadi guru. kepingin dapat penghasilan terus ambil S2 (InsyaAllah). Jadi doanya seperti itu, aku minta sama Allah setiap malam, semoga diberikan yang terbaik.

Pas pengumuman tiba... Siapa sih yang gak deg-deg. Wajar kan semua orang bakal nangis, hahaha. Dengan tidak disangka-sangka, nama aku tertera pada kolom lembaran pengumuman tersebut. Kok bisa? Padahal.. Padahal.. Padahal...Wkwkwk

Dan akhirnya berlanjut pada cerita-cerita manis. "Ini loh, aku punya kesempatan, dan aku harus yakin pada diriku sendiri!"

Aku ngebayangin. "Diluar sana aku memenangkan satu kursi lapangan kerja. Aku kelihatan keren. Kegiatanku sekarang udah naikin status sosial se-pertemanan. Dan juga udah memenuhi harapan orangtua. Mereka pasti kelihatan sangat bahagia.

Tapi, itu kemarin. Hari ini aku punya cerita yang lain. Aku dapat surat cinta dari Allah dengan beragam cerita keajaiban وَابۡتَغِ فِيۡمَاۤ اٰتٰٮكَ اللّٰهُ الدَّارَ الۡاٰخِرَةَ‌ وَلَا تَنۡسَ نَصِيۡبَكَ مِنَ الدُّنۡيَا‌ وَاَحۡسِنۡ كَمَاۤ اَحۡسَنَ اللّٰهُ اِلَيۡكَ‌ وَلَا تَبۡغِ الۡـفَسَادَ فِى الۡاَرۡضِ‌ؕ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُحِبُّ الۡمُفۡسِدِيۡنَ (Q.S Al-Qasas:77)

Bersambung! (Desember ke 2)

Tunggu di slide selanjutnya ya. Wkwkw

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post