HERI TRIANINGSIH

Guru Keterampilan Agribisnis Perikanan Air tawar di MA Al Hkmah 2 Brebes Jawa Tengah...

Selengkapnya
Navigasi Web
Olimpiade Malhikdua VII  Se-Pulau Jawa Beda, Bisa !

Olimpiade Malhikdua VII Se-Pulau Jawa Beda, Bisa !

Brebes. Olimpiade Malhikdua (OMADA) merupakan salah suatu kegiatan tahunan di MA Al Hikmah 2 Brebes, Propinsi Jawa Tengah. Kegiatan ini bertujuan, pertama untuk mengenalkan MA Al Hikmah 2 (Malhikdua) kepada peserta didik di tingkat SMP dan MTs bahwa Malhikdua sebagai madrasah yang mempunyai keunggulan dibidang akademika, keagamaan, keterampilan dan riset dengan berbagai kejuaraan yang diperoleh baik di tingkat lokal, nasional dan internasional. Ke dua, untuk membiasakan peserta didik dalam menghadapi KSM, KSN dan even-even lomba lain.

Pada awal tahun 2022, Malhikdua mengadakan OMADA VII se- pulau Jawa dengan tema "Remaja Tangguh, Indonesia Tumbuh" yang dilaksanakan secara daring dan luring di bidang Matematika, IPA, IPS, Bahasa Arab dan Nahwu Shorof. Babak penyisihan dilakukan secara daring dilaksanakan tanggal 29 Januari sampai dengan 2 Februari 2022, dengan jumlah peserta 889 dari 112 sekolah yang berasal dari 33 kabupaten. Jumlah yang sangat luar biasa walaupun Malhikdua berlokasi di pedesaan, salah satu sisi lereng gunung Slamet. Gencarnya share Omada VII di media sosial dan juga karena Malhikdua di Omada VII ini menjalin kerja sama dengan Klinik Pendidikan MIPA (KPM) Bogor.

KPM sebagai lembaga kreatif dimana Ridwan Hasan Saputra sebagai Presiden Direktur mempunyai tujuan muliya untuk mencerdaskan putra-putri bangsa dan menjaring putra-putri bangsa yang cerdas agar mengikuti olimpiade di tingkat internasioanal dengan cara membuka bimbingan belajar dan lomba olimpiade di tingkat nasional dan internasional.

Hasil OMDA VII secara daring yang masuk babak semi final total ada 214 peserta, yang diperoleh dari masing-masing bidang Matematika, IPA, IPS, Bahasa Arab dan Nahwu Shorof berdasarkan rangking. Dari 165 peserta di bidang matematika diambil 41 peserta, 153 peserta di bidang IPA diambil 43 peserta, 160 peserta bidang bahasa inggris diambil 40 prserta, 137 peserta dibidang IPS diambil 25 dan dari 143 bidang Bahasa Arab dan Nahwu Shorof diambil 40 peserta.

Babak semi final dan final diselenggarakan secara luring pada tanggal 5 Februari 2022, bertempat di Malhikdua dengan jumlah peserta yang hadir sebanyak 205 atau 96%. Ternyata antusias peserta sangat besar dalam mengikuti kegiatan babak semi final dan final, walaupun pandemi Covid masih belum reda dan tentunya kegiatan berlangsung dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

Dalam pembukaan babak semi final dan final, KH. Nassar Alamudin Masruri selaku ketua Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Al Hikamah 2 mengatakan “ OMADA adalah ajang untuk menambah silaturahmi dan menambah keilmuan serta semoga kedepan bisa dipermudah untuk mengembangkan keilmuannya sehingga menjadi generasi yang maju di tahun-tahun yang akan datang. Setelah mengikuti kegiatan secara daring sekarang dilanjut secara luring meskipun masih dibayang-bayangi fenomena omicron. Semoga OMADA VII bisa manambah imun kita dan minimal bisa mengalihkan yang selama ini menghantui kita yaitu pandemic covid-19 . Ketika kita konsen dalam masalah ilmu pengatahuan dan kita tidak memikirkan tentang pandemi mungkin tidak akan membahayakan diri kita, dari kayakinan itu bisa menambah daya tahan tubuh/imun kita”.

Suport dari Dr. Ryky Tunggal Saputra Aji, S.Pd. selaku General Manager KPM Bogor kepada peserta di acara pembukaan babak semi final dan final secara daring yaitu, “agar peserta lebih fokus dan mempersiapkan diri serta memberikan yang terbaik dalam menghadapi babak semi final dan final, semoga sukses selalu”.

Pada saat babak semi final dan final digelar juga kegiatan EXPO hasil produk atau karya peserta didik malhikdua dari berbagai kegiatan keterampilan Tata Busana, Teknik Komputer dan Jaringan, Disain Komunikasi Visual, Pengelasan, Agribisnis Perikanan Air Tawar dan team Pengembangan Diri OSIS.

Hasil babak final dibidang matematika, juara 1 Rizky Alfian Ramadhan dari MTs N 1 Kebumen, juara 2 Azmi Zulfa Hakim dari MTs N 1 Kebumen, juara 3 Nabila Nur Aini Putri dari MTs N 1 Cilacap, juara harapan 1 Muhammad Fakhri Azhar dari MTs N 2 Tegal dan juara harapan 2 Aushaf Aisetya Abbrisam dari MTs N 1 Kebumen.

Bidang IPA, juara 1 Rara Nuri Hamidah dari MTs N 1 Kebumen, juara 2 Farah Alya Mufidah dari MTs N 2 Banjarnegara, juara 3 M. Wildan Al Farokhi dari MTs N 1 Kebumen, juara harapan 1 Muhammad Tsaqib Munir dari MTs N 1 Kebumen, juara harapan 2 Ufayra Putri Pemula dari MTs Minhajut Tholabah Purbalingga

Bidang Bahasa Inggris, juara 1 Muh Dzikrullah Wahyu Habibi dari MTs Plus Nurohmah Kuwarasan Kebumen, juara 2 Keylana Reghia Pramesthy dari MTs N 2 Brebes, juara 2 Hilmi Haydar Ali dari MTs N 1 Kebumen, juara harapan 1 Kaffka Mahalle Barrack dari MTs Sa Biroyatul Huda Cilongok dan juara harapan 2 Abhinaya Naghmal Ilmany dari SMP N 1 Bumiayu.

Bidang Bahasa Arab dan Nahwu Shorof, juara 1 Haikal Azka Zaydi dari SMP ISLAM Andalusia Kebasen, juara 2 M. Fulka Qadri Amali dari MTs Al Hikmah 2, juara 3 Zumrudi Hasan dari SMP Islam Andalusia 2 Kebasen, juara harapan 2 Jimmy Abdurrahman dari MTs Al Hikmah 2 dan juara 3 Bimo Hidayatulloh dari SMP Islam Andalusia Kebasen.

Bidang IPS, juara 1 Syahrul Rahmad Pradita & M. Naufal Hasan MTs N 1 Brebes, juara 2 Zidni Rizqon A’malana & Nur Rafa Khumaeroh MTs Aswaja Bumijawa Tegal, juara 3 Bety Kanzul Azizah & Fazil Abi Pratama SMP Takhassus Al Quran Kalibeber Wonosobo, juara harapan 1 Indah Rahmawati & Marshaniswah Anabel Kay MTs Amtsilati Bangsri Jepara dan juara harapan 2 Anisa’ Dwiyanti & Atsania Ilma MTs N 4 Magelang.

Dari hasil lomba OMADA VII dapat disimpulkan kejuaraan umum dan piala bergilir diperoleh oleh MTs N 1 Kebumen.

Khusanah Anik, S.TP selaku ketua panitia menghaturkan terima kasih kepada seluruh SMP/MTs se-pulau Jawa yang telah berpartisipasi dalam kegiatan OMADA VII, semoga peserta OMADA VII menjadi remaja yang tangguh untuk mewujudkan Indonesia yang tumbuh.

Dari rangakaian kegiatan diatas, ternyata Malhikdua bisa mengadakan kegiatan OMADA VII dengan sukses, walaupun berada di pedesaan dan berada di salah satu sisi lereng gunung Slamet tidak ketinggalan dengan dunia digital, tidak ketinggalan dengan madrasah atau sekolah di kota-kota. Malhikdua selalu berani tampil beda dengan berbagai kreatifitas untuk memajukan madrasah dan juga peserta didiknya. Inilah mengapa Malhikdua mempunyai motto atau semboyan “Malhikdua Beda, Bisa !”.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren banget reportasenya

08 Feb
Balas

Terimakasih bunda Sutarti

10 Feb

Reportase keren prestasinya

06 Feb
Balas

Terima kasih bunda.

06 Feb

Mantap reportasenya, Bu. Salam sukses selalu.

06 Feb
Balas

Terima kasih. Sukses selalu buat bunda Yuria Kasita. Salam literasi.

06 Feb

Keren bunda reportasenya

06 Feb
Balas

Terima kasih bunda Sofiawati.

06 Feb

Terima kasih bunda Sofiawati.

06 Feb

Mantap kegiatannya Bu Heri. Keren

13 Feb
Balas

Mantap reportasenya Bu..sukses selalu buat siswa dan skekolahnyam

06 Feb
Balas

Terima kasih bunda Suryani.

07 Feb

Keren sekali tayangannya, mantap, sehat dan sukses selalu Bu heri

07 Feb
Balas

Terima kasih ... sukses juga buat bu Yelli

07 Feb

Keren bu Herry..

07 Feb
Balas

Keren bu Herry..

07 Feb
Balas

Keren bu Herry..

07 Feb
Balas

Keren bu Herry..

07 Feb
Balas

Terima kasih bu Laely..

07 Feb

Luar biasa reportasenya... Kenen sekolahnya, bangga semuanya... Salam sukses dan sehat selalu...

07 Feb
Balas

Terima kasih pak Mursalim Nawawi. Salam sehat dan sukses juga .

07 Feb



search

New Post