HERI TRIANINGSIH

Guru Keterampilan Agribisnis Perikanan Air tawar di MA Al Hkmah 2 Brebes Jawa Tengah...

Selengkapnya
Navigasi Web
Penguatan Karakter Nilai-nilai Budaya Santri di Bidang Religius Melalui Khataman Al Qur'an
Picture by Lu'lu Malhikdua

Penguatan Karakter Nilai-nilai Budaya Santri di Bidang Religius Melalui Khataman Al Qur'an

Perkembangan zaman yang sangat pesat akan berpengaruh pada dunia pendidikan. Menyiapkan generasi muda yang tangguh merupakan tugas dari satuan pendidikan dengan cara memperkuat karakter peserta didik melalui Pendidikan Karakter Berbasis Nilai-nilai Budaya yang menjadi pendorong utama dalam upaya mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. Jangan sampai peserta didik setelah lulus nanti dengan perkembangan zaman yang pesat meninggalkan Nilai-nilai Budaya.

Dalam rangka menyambut Haul almarhumah Abah Kyai H. Masruri Abdul Mughni yang ke 11 pada hari Kamis, tanggal 28 Juli 2022 semua dewan guru, karyawan dan santri di semua satuan pendidikan dari RA sampai Perguruan Tinggi di bawah Yayasan Pondok Pesantren Al Hikmah 2 Benda, Sirampog, Brebes, Jawa Tengah bahkan 81 majelis dilingkungannya mengikuti kegiatan khataman Al Qur'an yang diadakan oleh Yayasan  teesebut.

Setiap lokasi kegiatan di satuan pendidikan menghadirkan  hafidhoh/hafidz masing-masing 3 orang alumni Ponpes Al Hikmah 2 Benda, Sirampog, Brebes. Begitu juga di setiap majelis di lingkungan ponpes Al Hikmah 2 juga menghadirkan  hafidhoh/hafidz.  Kegiatan berlangsung secara serempak  selama 4 jam dimulai dari pukul 07.30 -12.00 WIB. Setiap guru, karyawan dan santri mendapat jatah 1 juz.

Kegiatan khataman Al Qur’an yang dilakukan bersama guru, karyawan, santri beserta masyarakat merupakan salah satu penguatan pendidikan karakter  berbasis  nilai-nilai budaya di bidang religius, agar nilai-nilai budaya bidang religius kokoh, sehingga tidak sirna. Dengan kegiatan ini diharapkan setelah lulus dari pesantren akan selalu mengimplementasikan di lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar tempat tinggalnya.

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post