Herlina

Menulislah hingga dunia di sekitarmu berubah karena torehan penamu. Taburlah benih yang baik, sekalipun tanah disekitarmu tandus. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kaktus Kucing Dan Leptopku

Kaktus Kucing Dan Leptopku

#Tantangan H-2#

Menyambut mentari di Minggu pagi hari ini 1 November 2020. Seperti minggu-minggu sebelumnya rutinitas sebagai ibu rumah tangga tetap berjalan seperti biasanya rutinitas yang mungkin seperti ibu-ibu pada umumnya. Namun khusus minggu ini saya mulai menyusun langkah-langkah aktivitas sejak semalam, ya mungkin karena padatnya aktivitas yang harus aku selesaikan yang sudah menjadi target di tanggal 1 November 2020. Walau demikian tugas dan kewajiban yang menjadi rutinitas Minggu tetap harus aku selesaikan seperti menyiram koleksi kaktus ku yang memang sudah jadwalnya, memang dari awal sudah membuat komitmen untuk diri sendiri sejak aku mau mulai terjun dalam dunia Tanaman sebenarnya ini bukan soal menyalurkan hobi saja atau mengisi kejenuhan dimasa pandemi tapi terlebih pada tempatku merefleksi pikiran selama pembelajaran pandemi berlangsung sejak saat itu saya menjadikan tanaman kaktus maupun tanaman tanaman bunga lainnya sebagai tempat refleksi pikiran dan mata tentunya. Sudah hampir setahun sejak bergelut dengan dunia Tanaman saya merasakan ada kepuasan tersendiri ada sugesti positif yang masuk dalam hati jika menikmati keindahan dari Tanaman.

Selain koleksi kaktus maupun tanaman bunga aku juga memiliki 5 ekor piaraan kucing persia Ya lumayan banyak jika hanya untuk piaraan rumahan tapi karena sudah terlalu cinta terlalu sayang hingga sulit untuk berbagi ke orang, selain itu 4 kucing ku masih sangat kecil berumur 3 bulan dan 1 indukan, jika sepintas orang melihat tak ada beda antara empat baby kucing dengan induknya ini karena ukuran anak kucing ku lumayan besar jika dihitung dari usianya. Di Minggu pagi seperti ini salah satu aktivitasku adalah memandikan kucing kucingku, membersihkan kukunya serta merapikan bulu-bulunya.

Dua aktifitas ini adalah rutinitas mingguanku aktifitas yang harus aku selesaikan lebih awal diminggu pagi, bisa dibilang selama pandemi ini tempat liburanku adalah dua aktifitas ini sebelum akhirnya masuk pada episode pembelajaran yang selama ini cukup menguras waktu tenaga dan pikiranku agar mampu melahirkan Inovasi pembelajaran untuk materi Minggu berikutnya. Harus diakui bahwa pandemi ini menjadi tantangan yang luar biasa untuk para guru karena mau tak mau harus bergerak untuk melahirkan Inovasi pembelajaran yang tentunya untuk membangun kesadaran maupun semangat peserta didik agar tetap termotivasi untuk belajar. Kali ini bukan hanya berfikir tentang inovasi tapi Minggu ini saya juga harus menyelesaikan tugas tugas Diklat yang dilaksanakan oleh organisasi profesiku seperti membuat Vidio pembelajaran, membuat Podcast dan mengumpulkan RPP yang berbasis STEAM ditambah lagi tugas yang harus saya selesaikan esok yakni membuat cerita tentang sekolah menyenangkan yang menjadi syarat untuk Workshop yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Namun sudah menjadi keyakinanku bahwa segala aktivitas akan dimudahkan dan dilancarkan jika diawali dengan ucap Bismillah.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen cerpennya, Bunda. Salam literasi

01 Nov
Balas

Mantap....lanjutkan ... semangat literasi

01 Nov
Balas

Siappp

01 Nov

Terimakasih pak dede, salam literasi kembali

01 Nov
Balas



search

New Post