Hermawan Supriyadi

Guru Bahasa Inggris di MTs Negeri 7 Jember...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pelaksanaan ANBK Hari ke-1
Sumber : Koleksi Pribadi

Pelaksanaan ANBK Hari ke-1

Rabu, 06 Oktober 2021 merupakan hari perdana untuk para siswa-siswa di MTsN 7 Jember (sampling) yang menentukan Kemdikbud untuk mengikuti Asesmen Nasional Tahun 2021. Suatu kebanggaan dan kehormatan bagi para siswa yang terpilih untuk mewakili teman-temannya dalam pelaksanaan ANBK Tahun 2021. Jumlah peserta yang mengikuti ANBK sebanyak 50 siswa dengan cadangannya.

Pada jadwal yang telah ditentukan untuk hari pertama adalah literasi dengan durasi mengerjakan dua jam. Pelaksanaan ANBK dimulai pukul 07.30 s.d. 09.30. Seperti biasa untuk hari pertama pelaksanaannya agak molor sedikit karena masih penyesuaian, namun tidak mengurangi waktu yang dibutuhkan dalam mengerjakan soal-soal ANBK. Dikarenakan sudah mengikuti simulasi pertama dan gladi. Para proktor dan siswa sudah familiar dengan kegiatan ANBK saat ini.

Memang tidak mudah untuk mengerjakan soal ANBK karena siswa diharuskan mau membaca atau berliterasi dalam teks yang disediakan. Salah satu tujuan dari ANBK yaitu untuk mengukur kualitas karakter dan survey lingkungan belajar. Diharapkan siswa dapat menjalankan proses pelaksanaan ANBK ini dengan lancar tanpa adanya kendala apapun. Aamiin...

#tetap selalu semangat untuk berkarya.

#TaGurSiana Hari ke-254.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Pak. Salam literasi

06 Oct
Balas

Terima kasih pak, salam literasi

12 Oct



search

New Post