Hermin Agustini

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Bersama itu Indah

Bersama itu Indah

Oleh : Hermin Agustini

Ketika pojok baca di setiap kelas telah tertata, mendokumentasikannya kemudian memberitakannya di medsos ternyata membuahkan perhatian dari para sahabat terutama dari Media Guru Indonesia. Mas Eko pimpinan redaksi dan Pak Irwanto novelis dari Sumatera langsung mengirimkan buku koleksi beliau. Ibu Fataty sekretaris IPP Jawa Timur memberikan cara bersurat kepada Perpusnas untuk memperoleh bantuan buku. Tak ketinggalan teman-teman alumni SMAN 2 Bondowoso juga memberikan perhatian dan bersedia mengirim buku-buku koleksi mereka.

Bu Nur Aliyah kepala sekolah MTSN 2 Jember yang telah berprestasi sebagai tokoh penggerak literasi juga memberikan support luarbiasa dan bersedia hadir serta menghadirkan siswanya di sekolah saya untuk memberikan motivasi kepada siswa maupun para guru Bangga ( Bangsalsari Tiga) agar mereka gemar membaca dan menulis. Begitu pula dengan semua teman penggerak literasi di kota Jember, Bu Ni’mah, Bu Yuli, Bu Ika, Bu Fatim, Bu Anis, Bu Sriwahyuni, Bu Juhro, Bu Marti, Bu Ummi, dan Mas Rosihan, Mas Samudra, Bu Utami, semua memberikan saran dan support terhadap geliat Literasi di sekolah saya.

Saya sangat bersyukur berada di sebuah komunitas yang semua anggotanya selalu memberikan frekwensi semangat menggiatkan literasi. Setiap waktu selalu ada aliran energy positif untuk terus bergerak. Sungguh saya terharu karena tidak menyangka respon kawan-kawan seperjuangan begitu luarbiasa dengan kesanggupan untuk hadir memberikan motivasi langsung di sekolah saya. Kebersamaan memang selalu indah dan menjadi indah bila bersama.

Saya juga sangat bersyukur dan berterimakasih kepada seluruh guru dan wali kelas di Bangga yang telah dengan semangat membimbing siswa untuk membuat pojok literasi. Namun lebih dari itu semua, hal yang membuat saya semakin bersyukur dan terus bersemangat adalah semakin mesranya hubungan kekeluargaan di SMPN 3 Bangsalsari. Semoga kebersamaan ini semakin erat saling memotivasi dalam satu frekwensi memajukan literasi anak negeri. Aamin ya Robbalamin.

Salam literasi. Balung Kulon, 7 Januari 2023.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lanjutkan.. Bu KS Hebat... Kami benar-benar Bangga!!

07 Jan
Balas

Mantap. Salam literasi

07 Jan
Balas

Mantap bu

07 Jan
Balas



search

New Post