Hj. Asmaniar, M.Pd

Alhamdulillah .. hidup ini akan terasa indah apabila kita selalu mengucap syukur kepada Allah SWT, semoga sisa usia barokah dan bermanfaat.....

Selengkapnya
Navigasi Web

Nasip Koperasi ku

Terkejut membaca undangan rapat anggota khusus koperasi, yang ada dalam pikiranku adalah rapat yang dihadiri hanya oleh anggota tertentu saja, terlebih lagi aku sudah sejak 3 tahun yang lalu berencana untuk mengundurkan diri dari koperasi tersebut karena tampat tugas yang berbeda..tapi sampai hari ini belum dikabulkan.

Akhirnya aku menghadiri juga kegiatan tersebut karena ada rasa rindu bertemu dengan teman-teman anggota koperasi yang merupakan kolegaku.

Masih terbayang betapa jayanya koperasi ini waktu dahulu , walau koperasi guru-guru dalam lingkungan satu sekolah tetapi nama besarnya terkenal di kota ku. Beberapa kali koperasi mendapat predikat terbaik dari badan koperasi pusat. Tentunya berkat kerja keras pendiri dan pengurus koperasi dan tertipnya anggota dalam melakukan hak dan kewajiban sesuai anggaran dasar rumah tangga koperasi. Banyak terobosan yang dilakukan pengurus dan tentunya ada kebanggaan ketika rapat akhir tahun yang selalu ditunggu-tunggu karena ada pembagian SHU.

Memang betul kata pepatah "kita tidak boleh terlena dengan kejayaan yang ada karena mempertahankan lebih sulit dari mendapatkannya”..begitulah perjalanan koperasi kebanggaan warga sekolah ini.

Pergantian pengurus juga membuat koperasi semakin besar dengan beberapa pengembangan yang di buat terutama dalam mendapatkan suntikan modal koperasi dalam bentuk pinjaman modal dari KPE dan Bank lainnya. Dengan hal ini tentunya anggota bisa meminjam dalam jumlah yang besar untuk berbagai keperluan dan ini sah-sah saja , modal betambah besar dan pengurus juga membuka kesempatan penerimaan anggota baru , bila tadi anggotanya hanya 1 sekolah ditambah dengan beberapa orang dari sekolah lain sekarang sudah terbuka untuk lintas instansi, dan pinjaman pun mengalir kepada anggota baru.

Banyaknya modal koperasi dan kurangnya selektif pengurus untuk memberikan pinjaman kepada anggota menjadikan koperasi mulai sakit. Hal ini disebabkan beberapa orang yang selalu menunggak pembayaran angsuran koperasi, ada yang pinjamannya tumpang tindih sehngga tidak mampu lagi untuk melunasi kewajibannya. Berbagai upaya yang dilakukan pengurus koperasi untuk menarik kembali angsuran pinjaman dari anggota tetapi selalu gagal. Rapat kali ini adalah rapat pertama setelah 3 tahun tidak pernah lagi rapat tahunan. Memang tidak ada SHU yang diterima pada rapat kali ini tetapi paling tidak ada keterbukaan dan niat baik pengurus untuk menyampaikan keadaan keuangan koperasi saat ini yang memang selayaknya harus diketahui semua anggota.

Betapa terkejutnya ketika mendengar piutang koperasi berjumlah hampir 1,3 Milyar dan sebahagian besar pinjaman menunggak dari beberapa anggota yang meminjam. Dampaknya sangat besar anggota yang taat membayar kewajiban jadi tidak bisa mendapatkan pinjaman , dan yang lebih parahnya koperasi kewalahan membayar pinjaman dana kepada pihak yang memberikan pinjaman. Syukurlah dengan segenap upaya pengurus berupaya melunasi pinjaman kepada pihak bank yang telah menyuntikkan dana modal kepada koperasi , walau pernah beberapa kali koperasi tidak mampu melunasi . Sedihnya mendengar ketika pengurus pernah mau dilaporkan kepada pihak berwajib atas keterlambatan membayar angsuran tersebut.

Semoga kedepan pengurus mampu menegakkan kembali koperasi ini karena banyak sekali jasa-jasa koperasi dalam kehidupan anggotanya. Tegakkankan kembali bendera koperasi “ SADAR” dengan semangat baru dan trobosan yang baru semoga meraih sukses seperti masa-masa lalu. Selamat dan terima kasih buat semua pengurus yang tidak pernah letih dalam mempertahankan keberadaan koperasi .

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post