Lili Herawati

Guru IPA di SMPN 2 Dumai. Dilahirkan di Pariaman (Sumatera Barat) pada tanggal 5 Februari 1975. Menamatkan S.1 jurusan Pendidikan Fisika di IKIP Padang th...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pantun 'Belajar Gerak  IPA Kelas VIII SMP'  (H-18)

Pantun 'Belajar Gerak IPA Kelas VIII SMP' (H-18)

#tantangangurusiana

.

Sungguh manis air tebu

Diminum pengganti air  kelapa

Coba jawab pertanyaan ibu

Apa itu gerak dalam IPA ?

.

Naik motor mereknya honda

Ban honda bocor segera dipompa

Perubahan tempat kedudukan benda

Itulah pengertian  gerak dalam IPA

.

Memanggil orang jangan bersorak

Apalagi orang yang sudah sepuh

Coba ananda sebutkan jenis gerak

Menurut lintasan yang di tempuh

.

Sungguh indah baju terusan

Baju dipakai pemain biola

Ada 3 gerak menurut lintasan

Gerak lurus, melingkar dan parabola

.

Anak-anak bermain petasan

Suara petasan membuat kegaduhan

Jarak adalah jumlah seluruh lintasan

Yang ditempuh benda keseluruhan

.

Burung hinggap di atas dahan

Dahan tersebut jangan patahkan

Kalau ditanya apa itu perpindahan

Posisi awal dan akhir yang diperhatikan

.

Dumai, 17 Juli 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post