sri indriyana

Sebagai guru sekolah dasar di sebuah desa pedalaman di pulau madura dengan kota ujung timur,tidak menghentikan kesukaan menulis semua hasrat yang tersirat dalam...

Selengkapnya
Navigasi Web
SANG IMAM

SANG IMAM

"Duh..kalau mendengar suara dzikir H.Abi di masjid rasanya hati langsung nyesss". Perempuan itu mulai menebar kagumnya ntah ke berapa kalinya. Sedangkan Ayu hanya tersenyum saja mendengar kekaguman tetangganya itu atas suaminya. Tak ditanggapinya hal itu karena lebih terasa perih untuk dinikmati.

Ntah apalagi yang mereka selipkan saat harus bertemu kata di setiap majelis yang diikuti. Suaminya yang ganteng lah,alim lah, sabar lah...hedehh apa tidak ada topik lain ya? Anggapan mereka tentang dirinya yang menjadi istri paling beruntung sedunia membuat hatinya berdenyut perih.

Ayu tak menampik semua pelangi yang mereka junjung di kepalanya,toh tak ada bedanya buat dia. Tapi masa itu sudah ia nikmati sebelum ini. Sering ia membanggakan hati melihat tatap teduh penuh kasih lelaki yang selalu membuat hatinya bergejolak dengan aroma wangi tubuhnya . Lebih tepatnya cinta tak ternoda dalam rumah surganya.

Hanya sederhana yang ia punya,dalam keterbatasan dunia yang tak sekalipun ia sesali. Semua terasa nikmat bersama pujaan hatinya. Terdepak dari duniapun ia masih menautkan jemari bersama Sang Imam.

Ah...! Kemiskinan bukanlah ujian cintanya, laksana pasangan Khodijah dan Rosulnya. Tak bergeming walau tulang belulang diminta menjadi titian langkah bagi Sang Imam. Walau perih tersisih menyusupi hari-hari berisak tangis yang sunyi.

Waktu berlalu lima belas tahun sudah,mengantarkan putra dan putrinya menjadi sholeh di genggaman pesantren penuh amanah,wajar saja jika keluarganya dicemburui pasangan cinta yang mengenalnya. Lalu nikmat Allah yang mana akan ia dustai?

Jaman akan datang memberinya pembaruan yang bermakna. Benda pipih menghubungkan Sang Imam yang mulai tergoda indah fitur di dalamnya. Menjadi ajang silaturrahmi dengan para saudara di awalnya.

Dan tuhanpun tak akan membiarkan cinta ini sebelum mengujinya. Bukankah harta tahta dan wanita adalah barisan soal yang kerap harus di jawab dalam ujian dunia dengan iman yang tepat?

Tersanjung dalam pujian memabukkan menjadikan racun dalam diri. Ayu dengan paras cantik dan kesholehan hati selalu merunduk bak padi yang bernas padat berisi. Begitu kuat menjaga setia yang tak mudah. Sesulit ia meraih cinta kokoh Sang Imam. Bibirnya bertabur nasehat cinta tentang keimanan. Ahh...hanya lelaki bodoh yang tak kagum padanya. Tapi hatinya terpaut sudah dalam cinta yang ia yakini akan dibawa menuju ridho surgaNYA bersama Sang Imam.

"Sayang...maafkan aku terlalu besar dosaku padamu!". Abi meraih jemarinya dengan kecupan lembut di akhir sholat subuh nan teduh. Waktu berkah yang mendapat doa rosul mulia. "Jangan sayang,tak perlu surgaku meminta maaf padaku,karena hanya kaulah surga itu!" Bisik Ayu penuh cinta. Dan lelaki itupun merebahkan kepalanya menyimpan bau sesal yang tersimpan di hatinya.

H.Abi sudah menapaki dunia baru saat tuhan memberinya amanah harta. Rumah mewah,uang dan kendaraan mencipta senyum yang semakin merekah dan pipi yang selalu merona merah menyaput hari bahagia keluarga kecilnya.

Syukurilah...karena hanya dengan syukur nikmat tuhan kan bertambah dan jika kau melalaikannya sungguh adzab tuhan sangatlah pedih.

Malam itu terasa amat dingin ketika Ayu harus menelepon ibunya untuk mengabari tentang dirinya sementara handphonenya lowbatt.

Ada benda pipih terserak di meja kecil kamar menariknya untuk memakai tanpa ijin Sang Imam. Ohh...inilah peringatan tuhan untuknya. Gelegar petir menyambar hatinya melihat whatsaap dengan foto bugil dan video percintaan Sang Imam dengan wanita lain terpampang jelas dengan desah nikmat keduanya.Tangannya gemetar tak bertenaga,hancur seketika dunia baginya.Rentetan kedukaan menjalari setiap urat nadinya atas sebuah pengkhianatan atas kesetiaan dan pengabdiannya selama ini. Tapi ia mencoba berdiri dan meraih sisa kekuatan untuk kembali berdiri. Ia masih punya iman dan Allah pasti bersamanya.

Disambutnya Abi dengan ciuman di tangannya dengan hati remuk redam saat ia kembali dari masjid,di hidangkannya makanan terbaiknya malam itu. Lalu seperti malam yang lalu mereka bercinta dengan gairah hingga akhirnya mencapai puncak bersama.

"Sayang...apakah bodoh jika seseorang memilih memakan bangkai,sementara Allah sudah menyediakan makanan surga baginya?".

"Sungguh itu perbuatan bodoh dan nista".jawab Abi.

"Apakah bisa kita bersama menuju surgaNYA?" Lanjut Ayu sambil memeluk tubuh suaminya manja.

"Ia sayang..."

"Apa yang akan kamu lakukan jika istrimu ini terjerumus dalam perzinahan?" Tanya Ayu tajam.

"Aku akan bersamamu dalam benar ataupun salah,cantik ataupun tidak!!"

"Bagaimana jika kamu yang berbuat itu,apakah aku harus memaafkanmu?". Suara Ayu bergetar dengan isakan yang mulai terdengar sesak.

"Apa yang kamu tahu?!!". Abi terkejut mendengarnya.

"Aku tahu semuanya!!"

"Sayang...maafkan aku!!tolong jangan pergi!!" Abi bersimpuh di kakinya.

"Jangan sentuh aku!!menjijikkan.. kau seperti binatang!!".Pekik Ayu sambil berlalu untuk menyucikan diri.

Rumah itu tak lagi menjadi surga,isak tangis dalam sujud tak henti mewarnai hari-hari Ayu. Semua sesal tak lagi dapat mengembalikan kepercayaannya. Sungguh singkat saat kepercayaan yang diraih dengan sulit lalu hancur berkeping bagai abu terhempas angin,sesak!!

Abi terluka atas hilangnya istri sholehah yang sesungguhnya masih menjadi penguasa tunggal hatinya. Imam macam apa dia?! Ceria berganti nestapa hanya untuk kenikmatan semu yang menggoda. Sungguh ia teramat malu,tapi apalah kata,hati sudah berkeping tak bersisa. Tapi ini belum cukup rasanya.

Hari-harinya diliputi sesal dan malu pada semua makhluk yang melihatnya. Tapi tidak!! Ayu tak pernah sekalipun membuka aibnya seperti yang ia takutkan.ia tetap melakukan tugasnya walau dengan hati bersimbah luka. Tapi ini justru menyayat hatinya tentang kebodohan dan bayangan murka Allah padanya. Sayang...bunuh aku saja!!aku tak sanggup terpisah denganmu! Jawaban yang ia berikan saat Ayu meminta untuk menceraikannya.

Tubuh yang mengurus dan wajah memucat menandakan begitu berat beban yang ia tanggung,duh tuhan...!!

Abi tak peduli saat Ayu suatu ketika memintanya berobat ke dokter. Sungguh ia terlalu sibuk memikirkan waktu untuk menyelinap tanpa diketahui untuk menikmati nikmatnya sentuhan wanita binal bekas temannya dulu. Sungguh wanita laknat yang sekarang berhasil menghancurkan hidupnya dan wanita yang teramat dikasihinya. Tapi terlambat hingga...

Perempuan sholihatnya terkapar di musholla dengan darah dimana-mana,mukenah dan tasbih itu masih tergenggam erat di tangannya yang terkulai.

"Sayang...!!! Pekik Abi tergugu.Matanya nanar melihat pemandangan ini. Hatinya teramat takut,sungguh tak bisa ia hidup tanpanya. Dan ia sudah mengabaikan amanah terindah ini. Nafas itu tersengal dengan tatapan lemah.Di bopongnya tubuh itu dengan kecemasan yeramat sangat,tuhan...selamatkan ia!!

"Sayang...kamu harus kuat!!kita akan mulai dari awal,maafkan aku!!"Abi tak henti terisak,ia akan membawa cintanya menuju rumah sakit.

"Aku memaafkanmu,sungguh aku mencintaimu...aku menunggumu sayang".Kecupan lemah dan senyuman itu berakhir saat kepalanya terkulai di sandaran dalam perjalanan itu.

"Tidak...!!!

Semua usahanya berakhir sudah,saat Allah memintanya kembali atas nama cinta yang melebihi miliknya. Tak peduli semua cara,karena kesempatan sudah berulang kali Tuhan beri. Pergilah yang pergi karena kita tidak tahu kapan cinta itu kembali lagi...

Tuhan!! Ini jalanku...aku akan menjemputnya nanti...hanya bersamanya di surga nanti. Kau sudah membuatku lebih baik dari sebelumnya...Selamat jalan Khodijahku...

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post