Anik Zuroidah

ANIK ZUROIDAH, S. pd. Mengajar di MtsN 5 Jombang IKATLAH ILMU DENGAN PENA (ALI BIN ABI THOLIB) Maqola ini sangat memotivasi saya untuk selalu menu...

Selengkapnya
Navigasi Web

KIRIM KE POLISI

Siang itu warga desa Sumber Makmur mengadakan rombongan ke acara pernikahan salah seorang warga. Kebetulan acaranya cukup jauh. Tentu saja mereka berangkat bersama-sama. Kendaraan yang ditumpanginya adalah bus mini. Sejumlah 20 ibu-ibu berada di dalamnya.

Kebiasaan mereka adalah selalu berfoto di mana saja mereka berada. Tidak cukup satu kali. Emak-emak itu berulang foto dari berbagai sudut dan arah. Jika ada yang terlihat kurang menarik segera menghapusnya. Apalagi yang digunakan adalah kamera jahat. Sebuah gawai dengan tipe yang memiliki daya visula yang bagus dan bisa mempercantik diri.

Usai foto-foto di dalam kendaraan. Ada yang berteriak. “ Foto sudah lengkap ya. Tak ada yang ketinggalan kan? Semua sudah terekam ya? Ayo kirim,” kata Bu Warsito. Bu Retno pun menimpali,”Ok,” jawabnya. Sejenak hening karena masing-masing memeriksa gawai mereka.” Lho dikirim ke mana fotonya tad?” ada yang bertanya.”Dikirim ke polisi,” jawab Bu Warsito.” Sejenak diam lagi. “ Kan supaya Pak polisi bisa menunukkan gambar ke para suami jika ada yang mencari para isteri yang hilang.Tinggal menunjukkan foto itu,” Bu Warsito menjawab dengan diikuti tawa seluruh penumpang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post