Anik Zuroidah

ANIK ZUROIDAH, S. pd. Mengajar di MtsN 5 Jombang IKATLAH ILMU DENGAN PENA (ALI BIN ABI THOLIB) Maqola ini sangat memotivasi saya untuk selalu menu...

Selengkapnya
Navigasi Web
REFLEKSI SANG ANAK (TANTANGAN GURUSIANA KE-7)

REFLEKSI SANG ANAK (TANTANGAN GURUSIANA KE-7)

 

           Sejak tadi kuamati Umar yang tak berkedip melihat ke arah lain. Aku mengikuti pandangan matanya. Dengan wajah yang geregetan dia memandang Soni.

             Soni adalah salah satu peserta didik yang perilakunya suka mengganggu teman-temannya. Sudah berulang kali para guru mendekati anak ini. Namun ia masih saja butuh perhatian lebih. Melihat ekspresi Umar, aku jadi ikut memperhatikan perilakunya. Tampak Soni dengan seenaknya mengambil tas Sinta dan melempar ke arah teman yang lain. Aku pun segera memberikan perhatian khusus dan menasihatinya. Setelah itu aku kembali ke meja guru. 

          Tiba-tiba Umar mendekatiku "Bu Guru, nanti kalau aku sudah dan punya anak, aku ingin punya anak yang pinter tidak seperti Soni. Nanti kalau anakku nakal aku pukul dia supaya tidak nakal. Seperti ayahku. Aku dulu nakal. Sekarang sudah pintar karena saat aku nakal ayah memukulku," katanya tanpa dosa. Aku pun terbengong mendengarnya.

 

 

 

  

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap pentirafnya, bu Anik. Salam literasi!

18 Dec
Balas

Terima kasih, Bu Kharir. Semoga Ibu sehat wal afiyat wal afiyat. Salam literasi.

19 Dec



search

New Post